IPMK dan KBM Faperta UPR Salurkan Bantuan Sembako

IST/BERITA SAMPIT - Ikatan Pelajar Mahasiswa Kotawaringin Timur (IPMK) Palangka Raya bersama KBM FAPERTA UPR saat menyerahkan bantuan ke warga terdampak banjir.

PALANGKA RAYA – Ikatan Pelajar Mahasiswa Kotawaringin Timur (IPMK) Palangka Raya bersama KBM Faperta UPR melaksanakan program bantuan kepada masyarakat dengan menyelenggarakan kegiatan pembagian sembako dari hasil Penggalangan dana.

Sejumlah paket sembako dibagikan kepada masyarakat yang terdampak banjir yang ada di desa Hanjalipan, kecamatan kota besi Kabupaten Kotawaringin Timur Kalimantan Tengah.

Paket sembako diserahkan secara simbolis oleh ketua umum IPMK Palangka Raya saudara Hendrianur, ia mengatakan pihaknya sengaja turun langsung terjun kelapangan membagikan sembako ke warga terdampak banjir.

“Semoga bantuan sembako gratis ini bisa membantu meringankan masyarakat sekitar yang membutuhkan, dan saya mengucapkan terima kasih kepada masyarakat kota Palangka Raya dan kepada pihak-pihak yang telah banyak membantu mensukseskan kegiatan bagi sembako ini,” terang Hendri, melalui rilisinya yang diterima redaksi beritasampit.co.id.

BACA JUGA:   Beredar Video IRT Diduga Dianiaya Hingga Berlumuran Darah di Menteng, Polisi Belum Terima Laporan Resmi
IST/BERITA SAMPIT – Ikatan Pelajar Mahasiswa Kotawaringin Timur (IPMK) Palangka Raya bersama KBM FAPERTA UPR saat menyerahkan bantuan ke warga terdampak banjir.

Hendri juga mengungkapkan keprihatinannya terhadap daerah tersebut karena minim nya perhatian pemerintah, terbukti dengan tidak adanya sekolah Menengah Pertama dan Menengah Atas serta akses transportasi yang terbatas.

Bahkan jika ingin melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi harus memerlukan perjuangan yaitu dengan menyeberang sungai dan menempuh perjalanan yang lumayan jauh.

“Semoga kedepannya pemerintah memperhatikan masyarakat yang ada di daerah pedalaman di kabupaten Kotawaringin Timur dan semua Kabupaten yang ada di Kalimantan Tengah,”ucapnya.

BACA JUGA:   Road to Pocari Sweat Run 2024, Perkenalkan Pesatnya Pembangunan Kalteng

Ditempat yang sama Sekretaris desa Hanjalipan mengapresiasi bantuan yang diberikan para mahasiswa, menurutnya bantuan ini sangat berharga bagi warga yang terkena musibah banjir saat ini.

“Terima kasih kepada adik-adik mahasiswa yang telah ringan tangan dan hatinya memberikan bantuan untuk masyarakat sekitar, semoga apa yang diberikan dibalas dan dilipatgandakan oleh Tuhan Yang Maha Esa dan semoga sukses untuk karir adik-adik kedepannya,” katanya.

Bantuan berupa paket sembako yang terdiri dari 5 kg beras, 1 liter minyak goreng , 1 kg gula pasir, 5 bungkus mie instan, 2 bungkus teh celup,1 bungkus kopi Kapten,dan 1 kaleng sarden ini pun disambut antusias warga.

(Kawit/beritasampit.co.id)