Kades Sungai Batang Terima Bantuan Untuk Korban Banjir Dari Kecamatan Pulau Hanaut Kotim

TERIMA BANTUAN : IST/BERITA SAMPIT - Kepala Desa Sungai Batang, Martapura Barat, Kabupaten Banjar, Kalimantan Selatan, Muhammad Aspi saat menerima bantuan di Posko Relawan "Benua Bergerak Peduli Banjir" untuk korban banjir dari Pemerintah Kecamatan Pulau Hanaut, Kabupaten Kotawaringin Timur.

MARTAPURA – Pemerintah Kecamatan Pulau Hanaut, Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim), bersama masyarakat di 14 desa dan Badan, Kontak Majelis Taklim setempat, memberikan bantuan untuk masyarakat korban banjir di Kalimantan Selatan (Kalsel).

Bantuan tersebut diserahkan langsung ke Posko Relawan “Benua Bergerak Peduli Banjir”, di Desa Sungai Batang, Kecamatan Martapura Barat, Kabupaten Banjar, Kalsel.

Kepala Desa (Kades) Sungai Batang, Muhammad Aspi, melalui pesan di status media sosial miliknya menyampaikan ucapkan terima kasih kepada berbagai pihak yang telah peduli terhadap korban banjir.

Aspi berharap situasi cepat kondusif agar masyarakat bisa beraktivitas seperti biasa. Sebab, meski banjir telah surut warga belum bisa beraktivitas seperti semula. “Kami semua mengharapkan situasi cepat kondusif agar masyarakat bisa beraktivitas kembali seperti biasa,” tandasnya.

“Untuk aktivitas warga saat ini mulai membersihkan rumah dari lumpur sisa banjir dan memperbaiki bagian yang rusak hingga menjemur gabah hasil panen yang basah karena hujan dan terendam banjir. Untuk aktivitas lainnya belum terlihat disebabkan tempat usaha juga ikut terdampak,” imbuhnya lagi.

Akibat banjir, hingga kini roda perekonomian di desa yang berada 10 kilometer dari Kota Martapura ini lumpuh total. Warga di desa tersebut yang kesehariannya adalah bertani dan mencari ikan, harus kehilangan mata pencahariannya karena lahan pertanian warga hingga kini masih terendam.

“Saya mewakili masyarakat Desa Sungai Batang mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada warga dan Camat Pulau Hanaut, Kabupaten Kotawaringin Timur, Kalimantan Tengah, atas kepeduliannya. Juga semua pihak yang telah mengantarkan bantuan kepada warga kami yang menjadi korban banjir,” sebut Muhammad Aspi. (Jun/berirasampit.co.id).