Padamkan Api di Lingkar Luar, Polisi Turunkan Kendaraan Taktis

Karhutla : IST/BERITA SAMPIT - Petugas saat memadamkan api di Jalan Alson 1, Kota Palangka Raya, Selasa 20 April 2021 lalu

PALANGKA RAYA – Direktorat Samapta (Ditsmapta) Kepolisian Daerah (Polda) Kalimantan Tengah (Kalteng) kembali tangani kebakaran hutan dan lahan di kawasan lingkar luar, tepatnya di Jalan Alson 1, Kota Palangka Raya, Selasa 20 April 2021.

Dalam pemadaman api Ditsamapta turunkan dua unit kendaraan taktis (Rantis), satu unit armoured water canon (AWC) dan satu unit truck karhutla.

Direktur Samapta (Dirsamapta) Polda Kalteng, Kombes Pol Susilo Wardono menjelaskan, personel Ditsamapta akan selalu siap dalam penanggulangan karhutla.

BACA JUGA:   Bandara Udara Kuala Pembuang Pastikan Siap Layani Pemudik Lebaran 2024

“Kami akan selalu siap dalam mitigasi karhutla yang ada di Kalteng khususnya yang ada di Kota Palangka Raya,” ucapnya.

Susilo mengatakan, hingga api berhasil dipadamkan belum diketahui penyebab dan pelaku pembakaran di lahan tersebut.

“Hingga saat ini kami belum mengetahui awal mula api ataupun pelaku pembakaran, untuk itu semua kami serahkan kepada pihak Polresta Palangka Raya untuk mencari keterangan menindak lanjuti hal ini,” pungkasnya.

BACA JUGA:   Seorang Pengendara Motor di Katingan Diduga Jadi Korban Tabrak Lari Truk Bermuatan

Dia berharap tidak ada lagi kejadian karhutla khususnya di wilayah Kalteng, terlebih pada bulan suci ramdan seperti ini. Apabila masyarakat menemukan atau melihat aksi pembakaran lahan yang melanggar undang-undang dapat langsung melapor ke kantor kepolisian terdekat. (Hardi/beritasampit.co.id).