Disdik Kotim Gelar Bimbingan Teknis Penguatan Literasi Anak Usia Dini Untuk Kepala TK/PAUD

IBRAHIM/BERITA SAMPIT - Kadisdik Kotim H. Suparmadi, S.E., M.M. saat membuka kegiatan didamping Kabid Pembinaan dan PNF, Arief, S.Pd.

SAMPIT – Dinas Pendidikan (Disdik) Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) menggelar kegiatan bimbingan teknis penguatan literasi anak usia dini dalam rangka menyosialisasikan pojok baca kepada Kepala Satuan PAUD di Kotim.

Kegiatan ini bagian dari kerjasama Direktorat PAUD Kemendikbudristek dengan Disdik Kotim, yang dilaksanakan di Aula SKB Kotim, Jumat 29 Oktober 2021.

“Kegiatan ini dari Kemendikbud dalam rangka penguatan literasi atau menyosialisasikan pojok baca di setiap sudut kelas dengan sasarannya Kepala satuan PAUD di Kab. Kotim, tapi untuk saat ini yang diundang baru 35 Kepala TK karena keterbatasan anggaran,” jelas Kabid Pembinaan PAUD dan PNF Disdik Kotim, Arief, S.Pd.

Dia menambahkan, kegiatan bimbingan teknis penguatan literasi anak usia dini dihadirkan dua nara sumber yang ditunjuk langsung dari Kemendikbudristek dan telah mengikuti pelatihan, yaitu Ardita Dewi Juwita dengan materi “Membangun cinta buku pada anak” dan Herliana Rostati dengan materi “Upaya memastikan keberlanjutan program literasi”.

BACA JUGA:   Camat Mentaya Hulu Imbau Warga Tidak Melintas Jalan Rusak yang Sedang Diperbaiki

“Dua pemateri itu ditunjuk langsung dari Kemendikbudristek dan telah mengikuti bimtek penguatan literasi anak usia dini dan berkompeten lah,” ujar mantan Kepala SKB Kotim ini.

Arif menegaskan lagi, adanya sosialisasi ini diharapkan Kepala Satuan PAUD lebih kreatif dalam mengkreasikan pojok baca di ruang kelas maupun di luar kelas, dan mampu berkolaborasi dengan semua komponen dalam meningkatkan kebiasaan membaca anak-anak di lembaganya.

“Kepala TK Lebih kreatif lagi dalam mengkreasikan pojok baca yang merupakan bagian dari literasi yang intinya mampu membiasakan anak-anak untuk membaca dari dini,” tegas Arief.

Sementara itu, ditambahkan Akbar selaku panitia menyampaikan, setelah peserta mendengarkan semua materi yang dijelaskan, diadakan post-test dalam bentuk soal pilihan ganda dan 10 peserta dengan nilai terbaik akan mendapatkan bantuan pojok baca dari Disdik.

BACA JUGA:   Asik Nongkrong di Warung, Sejumlah Remaja di Sampit Diserang Puluhan Orang Bersenjata Tajam

“Kami akan melakukan post-test di akhir kegiatan guna memperoleh data seberapa berhasil proses penyerapan materi yang telah disampaikan oleh kedua nara sumber. Selain daripada hasil post test sendiri akan kami jadikan dasar untuk memilih 10 peserta terbaik yang akan mendapatkan bantuan penyediaan bahan untuk mengisi pojok baca mereka yaitu berupa rak buku dan buku-buku berkualitas,” ujarnya.

Di akhir wawancara Arief mewakili Disdik memohon maaf kepada Kepala Satuan PAUD yang belum bisa dihadirkan semuanya karena jarak dan keterbatasan anggaran yang ada. (aib/beritasampit.co.id).