Polisi Bantu Evakuasi Jenazah Satpam Kantor Dinas TPHP

IST/BERITA SAMPIT - Petugas saat melakukan evakuasi jenazah

PALANGKA RAYA – Polresta Palangka Raya yang menerima informasi dari masyarakat terkait ditemukannya seorang satpam di Kantor Dinas Tanaman Pangan Hortikultura dan Peternakan (TPHP) Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) ditemukan dalam keadaan meninggal dunia di dalam pos jaga kantor tersebut di Jalan Willem A.S., Kota Palangka Raya, Jumat 18 Februari 2022.

Kanit III SPKT, Ipda Tri Marsono beserta personel Piket Fungsi dan Unit Indentifikasi Polresta Palangka Raya pun segera melakukan Tindakan Pertama pada Tempat Kejadian Perkara (TPTKP) serta olah TKP awal guna menghimpun informasi.

BACA JUGA:   Sepasang Kekasih Dijatuhi Hukuman atas Kecurangan Pemilu 2024

“Diketahui jenazah yang ditemukan yakni seorang pria berinisial MH (31) yang merupakan tenaga kontrak dan bertugas sebagai Satuan Pengamanan (Satpam) di Kantor TPHP Provinsi Kalteng,” kata Kanit III SPKT, Ipda Tri Marsono.

Berdasarkan informasi dari saksi berinisial YO (57) yang merupakan orang tua almarhum, pada mulanya dirinya mendatangi almarhum yang sedang bertugas jaga pada kantor tersebut untuk mengajak pulang ke rumah bersama, sekitar pukul 15.30 WIB.

“Ketika saksi mendatangi pos jaga tempat almarhum berjaga, dirinya pun mendapati MH telah dalam kondisi meninggal dunia dengan posisi tertelungkup,” ucapnya.

BACA JUGA:   Afner Belum Mendapatkan Penjelasan Ilmiah Terkait Kematian Anaknya dari RSUD Doris Sylvanus

Ipda Tri dan personel bersama Tim Emergency Response Palangka Raya (ERP) pun membantu pihak keluarga almarhum mengevakuasi jenazah pria tersebut untuk dibawa menuju rumah duka.

“Pihak keluarga telah mengikhlaskan persitiwa duka tersebut, kami atas nama pribadi dan kedinasan turut berbelasungkawa atas kepergian almarhum semoga keluarga yang ditinggalkan diberikan kekuatan dan ketabahan dari Tuhan Yang Maha Kuasa,” pungkasnya. (Hardi/beritsampit.co.id)