Pemkab Kotim Rencanakan Bangun Rumah Singgah Pada Tahun 2023

IST/BERITA SAMPIT - Bupati Kotim Halikinnor, didampingi Ketua DPRD Kotim Rinie, Wakil Ketua DPRD Kotim Rudianur saat melakukan pemotongan pita meresmikan gedung baru Dinsos Kotim, Selasa 8 Maret 2022.

SAMPIT – Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur merencanakan tahun 2023 mendatang akan membuat rumah singgah. Wacana tersebut dalam upaya mempermudah peran Dinas Sosial menjalankan tugasnya seperti melakukan penertiban dan pembinaan masyarakat yang memiliki masalah sosial.

“Untuk membangun rumah singgah tahun depan sudah kita rencanakan, sebab kita kalau melakukan penertiban tidak ada tempatnya pasti kesulitan, sehingga dilepas begitu saja namun tidak ada efek jeranya,” kata Bupati Kotim Halikinnor, usai meresmikan gedung baru Dinas Sosial Kotim, Selasa 8 Maret 2022.

Berkaitan dengan masalah sosial, peran Pemerintah Kecamatan, Kelurahan maupun Desa juga penting memperhatikan permasalahan yang ada di warganya, terutama yang masyarakat kurang mampu.

BACA JUGA:   Gerakan Pangan Murah, Sediakan Harga Terjangkau untuk Masyarakat

“Kalau memang ada warga kita yang betul-betul tidak mampu atau cacat dan lain sebagainya tidak ada yang bertanggungjawab, agar dilaporkan kepada kita. Apa lagi kita punya Dana Desa, Alokasi Dana Desa, kita punya APBD itu menjadi tanggungjawab kita Pemerintah dari tingkat bawah sampai keatas. Jangan sampai ada warga kita yang kelaparan dan kemiskinan laporkan saja, saya mohon informasi itu,” paparnya.

Selain itu, Halikin juga mengimbau pada masyarakat agar tidak mudah memberi kepada para gelandangan pengemis maupun anak jalanan. Cara itu dilakukan sebagai upaya memberi efek jera pada mereka sehingga tidak lagi menjadi pengemis di Kota Sampit ini.

BACA JUGA:   Perkelahian Hingga Sebabkan Nyawa Melayang Terjadi di Bekas Dermaga Gudang Gembor Sampit

“Kita telah terapkan undang-undang jika ditemukan lagi eksploitasi anak. Kita berharap masyarakat, apa lagi orang Kotim khususnya Kota Sampit janganlah melakukan tindakan tersebut. Karena Sampit punya potensi ekonomi cukup tinggi. Siapa mau bekerja pasti tidak akan kelaparan kalau tinggal di Sampit, saya yakin itu,” demikian Halikinnor (Cha/beritasampit.co.id).