Peningkatan Jalan Menuju Wilayah Food Estate Hampir 100 Persen Selesai

Kepala Dinas PUPR Pulang Pisau, Usis I Sangkai

PULANG PISAU – Peningkatan infrastruktur jalan wilayah Food Estate saat ini dilaksanakan oleh balai pelaksanaan jalan nasional melalui Kementerian Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat.

Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Kabupaten Pulang Pisau, Provinsi Kalimantan Tengah, Usis I Sangkai, Senin 14 Maret 2022 menyampaikan, bahwa progres peningkatan infrastruktur jalan dan jembatan menuju wilayah Food Estate hampir 100 persen.

BACA JUGA:   Pembangunan Jalan Tumbang Nusa untuk Hindari Terputusnya Perekonomian Masyarakat Kalteng-Kalsel

Dinas PUPR akan selalu berkoordinasi terkait kegiatan yang dilaksanakan di wilayah tersebut. “Sebab di lokasi Food Estate merupakan wilayah Kabupaten Pulang Pisau dengan harapan kegiatan tersebut berjalan dengan baik, sehingga menunjang masyarakat Pulang Pisau,” katanya.

Dalam segi anggaran, kata Usis, peningkatan jalan dari Desa Tahai menuju Desa Belanti Siam tentunya menggunakan anggaran dari Pemerintah Pusat, sebab kegiatan ini merupakan proyek strategis dan nantinya akan diserahkan ke Pemerintah Daerah.

BACA JUGA:   Pembangunan Jalan Tumbang Nusa untuk Hindari Terputusnya Perekonomian Masyarakat Kalteng-Kalsel

“Pemerintah Daerah juga mendukung bahkan akan ikut menyukseskan program Food Estate tersebut,” tutup Usis (Ton/beritasampit.co.id).