KSN, KOSN dan FLS2N Berjalan Sukses, Camat MB Ketapang: Kita Support Tahun Depan Bisa Digelar Lagi

IST/BERITA SAMPIT - Camat Mentawa Baru Ketapang Eddy Hidayat, bersama para siswa yang meraih prestasi di acara penutupan KOSN, KSN dan FLS2N, yang digelar di SDN 3 Mentawa Baru Hulu Sampit. Selasa 29 Maret 2022

SAMPIT – Ajang Kompetisi Sains Nasional (KSN), Kompetisi Olahraga Siswa Nasional (KOSN) dan Festival dan Lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N) Tingkat Kecamatan Mentawa Baru Ketapang, yang digelar dari tanggal 22 hingga 29 Maret 2022, berjalan dengan sukses.

Keberhasilan kompetisi tersebut mendapatkan apresiasi dari Camat Mentawa Baru Ketapang Eddy Hidayat, yang meminta kegiatan tersebut terus dilaksanakan di tahun-tahun berikutnya.

BACA JUGA:   Disinyalir Ada Izin Pabrik Tanpa Prosedural Serta Cacat Hukum Tampung Buah Sawit Hasil Panen Massal

” saya sangat mengapresiasi pihak panitia yang sudah melaksanakan kegiatan ini, karena hanya di Kecamatan MB Ketapang yang melaksanakan kegiatan ini,” kata Eddy, saat dikonfirmasi media ini, Selasa 29 Maret 2022.

Selaku pimpinan wilayah Kecamatan MB Ketapang, Eddy sangat mensupport kegiatan tersebut, karena menjadi ajang maupun wadah menyalurkan hobi maupun bakat siswa sehingga mampu membuktikan jadi diri mereka dalam meraih prestasi.

BACA JUGA:   Komitmen Tanpa Batas, BPJS Kesehatan Berikan Layanan JKN Selama Libur Lebaran

“Kita berharap tahun depan kegiatan ini akan bisa dilaksanakan lagi dan lebih baik, sehingga bisa menumbuhkan generasi-generasi penerus yang berbakat dan berprestasi,” pungkasnya. (Cha/beritasampit.co.id)