Satu Rumah Warga di Pangkut Ludes Terbakar

Ist/BERITA SAMPIT : Satu rumah milik warga di Kelurahan Pangkut terbakar.

PANGKALAN BUN – Peristiwa kebakaran teradi Kelurahan Pangkut Kecamatan Arut Utara Kabupaten Kotawaringin Barat, Jumat 8 April 2022 pagi.

 

Kebakaran yang berlangsung sekitar Pukul 07.00 WIB itu mengakibatkan satu rumah warga ludes terbakar.

 

Rumah yang terbakar diketahui milik Muryanto (Imur) di Jalan Naun Silih RT 04 Kelurahan Pangkut. Beruntung tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut

 

“Penyebab kebakaran diduga api berasal dari obat nyamuk  dan saat terjadi kebakaran personil Polsek Aruta dibantu mobil Damkar dari PT.SINP/PBNA-Astra, langsung memadamkan lokasi kebakaran. Dan di Kecamatan Pangkut sudah 5 hari ini listrik mengalami pemadaman,“ kata Kapolsek Aruta Ipda Agung Sugiharto.

BACA JUGA:   Kapolres Kobar: Pasar Ramadan Sarana Mendongkrak Ekonomi Masyarakat

 

Menurut Agung, selain rumah ludes terbakar juga Gedung Sarang Burung Walet mengalami rusak berat.

 

“Dalam musibah ini tidak ada korban jiwa, penghuni rumah sebanyak 5 jiwa aman selamat, kerugian akibat kebakaran ditaksir sekitar Rp 500 juta “, ujar Agung.

 

Seraya menambahkan, saat terjadi kebakaran mengalami kendala yakni sulitnya mencari air. Sementara lokasi Damkar milik Perusahaan PT.SINP/PBNA jaraknya dengan lokasi kebakaran cukup jauh. Apa lagi denga lokasi Posko Damkar Satpol PP di Pangkalan Bun.

BACA JUGA:   Personel  Tim Damkar dan Penyelamatan Kabupaten Kobar Siaga Penuh Selama Ramadan

 

 Terpisah Lurah Pangkat M Atan, saat dikonfirmasi menghimbau Pemkab Kobar menyediakan Mobil Damkar di Kantor Kecamatan.

 

“Warga masyarakat di Kecamatan Pangkut sangat mengharapkan, kantor Camat memiliki mobil unit Damkar,“ kata M Atan. (man/beritasampit.co.id)