Pawai Hari Raya Iduladha, Ini Ornamen Yang Wajib Ada

Hardi/BERITA SAMPIT - Ketua Panitia Sholat Iduladha dan Ibadah Kurban Masjid Raya Darussalam, Riduan Syahrani (kanan)

PALANGKA RAYA – Wakil Ketua Persatuan Hari Besar Indonesia (PHBI) Kalteng, Riduan Syahrani menjelaskan, terkait mekanisme pelaksanaan Pawai Takbir Iduladha, pada Sabtu 9 Juli 2022 pukul 19.30 WIB yang pelaksanaan awalnya melibatkan semua komponen seperti pemerintahan, perguruan tinggi, dan lainnya. Akan tetapi, setelah ada kebijakan baru, yang diutamakan adalah masjid, mushola, dan majelis taklim se Kota Palangka Raya.

“Untuk kendaraan yang diikutkan dalam pawai ini ialah kendaraan roda empat, dan kendaraan roda dua,” ucapnya saat diwawancara di loby Masjid Raya Darussalam, Sabtu 9 Juli 2022.

BACA JUGA:   Dua Kotak Amal Masjid di Kota Palangka Raya Dicongkel Pencuri

Untuk penilaiannya akan dibagi beberapa kriteria, seperti kendaraan roda dua itu akan dinilai berdasarkan kekompakan kelompoknya, dan untuk roda empat akan dinilai itu hiasan yang sesuai dengan tema Hari Raya Iduladha.

“Karena identik dengan Hari Raya Iduladha itu ialah ka’bah, dan hewan qurban. Sementara untuk ketupat itu identik dengan Hari Raya Idul Fitri,” jelasnya.

BACA JUGA:   Lari, Olahraga yang Menjangkau Seluruh Masyarakat

Selain itu, siapa yang pintar berkreasi itu, maka itu yang akan terpilih. Untuk perserta yang daftar itu sudah ratusan, dan akan di lepas di depan gerbang Masjid Raya Darussalam.

Untuk rutenya dari Jalan G Obos, menuju Bundaran Kecil, menuju Ahmad Yani, menuju Jalan Suprapto, lalu menuju Jalan Imam Bonjol, dan Kebali ke Masjid Raya Darussalam. (Hardi/beritasampit.co.id)