Pemkab Gumas Lakukan Penyesuaian Kebijakan Daerah dan Pusat dalam Penyusunan APBD

M.Slh/BERITA SAMPIT - Wakil Bupati Kabupaten Gunung Mas, Efrensia L.P Umbing saat menyerahkan berkas Raperda tenteng Perubahan tahun anggaran 2022 kepada pimpinan sidang  rapat paripurna ke-1 DPRD Gumas masa sidang I tahun 2022.

KUALA KURUN – Wakil Bupati Kabupaten Gunung Mas, Efrensia L.P Umbing mengatakan, Pemerintah Kabupaten (PemkabMMMM) Gunung Mas (Gumas) akan melakukan penyesuaian untuk mensinkronisasikan dengan kebijakan Pemerintah Pusat terhadap Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) tahun anggaran 2022.

Hal itu disampaikan saat memberikan Pidato pengantar Bupati Gumas Jaya Samaya Monong terhadap Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) tenteng Perubahan tahun anggaran 2022, pada rapat paripurna ke-1 Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Gumas masa sidang I tahun 2022 yang dilaksanakan di ruang rapat paripurna dewan, Senin 22 Agustus 2022.

BACA JUGA:   Sungai Kahayan Memakan Korban, Satu Meninggal Tiga Selamat

“Melihat kondisi ekonomi nasional saat ini dan kebijakan pemerintah pusat. Sehingga target dari sisi penerimaan dari beberapa sumber pendapatan terjadi penurunan dan ada juga yang mengalami peningkatan. Maka Pemerintah Kabupaten Gunung Mas harus melakukan penyesuaian untuk mensinkronisasikan dengan kebijakan Pemerintah Pusat,” terang Efrensia L.P Umbing.

Dikatakan, perubahan APBD yang secara keseluruhan perlu dilakukan sebagai sebuah tindakan korektif, yang bercermin pada kondisi riil pendapatan, kebutuhan belanja dan pembiayaan yang ada, dimana perubahan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah khususnya di Kabupaten Gunung Mas dapat mencerminkan fungsi otorisasi, perencanaan, pengawasan, alokasi dan distribusi yang diemban oleh pemerintah.

BACA JUGA:   Polres Gunung Mas Sasar Gereja Katolik Kuala Kurun Dalam Program Minggu Kasih

“Agar tujuannya dapat menjalankan tugas-tugas pemerintahan, pembangunan dan pembinaan kemasyarakatan, menuju peningkatan kualitas pelayanan dan peningkatan kesejahteraan masyarakat,” sebutnya.

“Dengan falsafah huma betang, belum penyang hinje simpei, mari kita berjuang bersama membangun Kabupaten Gunung Mas, yang kita cintai ini sehingga menjadi Gunung Mas yang bermartabat, maju, berdaya saing, sejahtera dan mandiri,” tutup Efrensia L.P Umbing. (ale)