Pembangunan Pagar dan Interior Mal Pelayanan Publik Dilanjutkan Kembali

ILHAM/BERITA SAMPIT - Mal Pelayanan Publik yang berada di Jalan MT. Hariyono Sampit. Kamis 29 September 2022.

SAMPIT – Proses penyelesaian pembangunan Mal Pelayanan Publik sempat tertunda dampak dari pandemi Covid-19 sudah mulai dilanjutkan kembali. Saat ini pekerjaan tinggal menyelesaikan pagar, drainase, pemasangan paping serta interior.

“Jadi ada tiga kegiatan untuk yang di luar dua didalam ada satu, kalau untuk penyediaan sarana dan prasarana yang lainnya kita sambil jalan,” kata Kepala Dinas Pelayanan Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kotim Imam Subekti, Kamis 29 September 2022.

Dijelaskan, untuk DPMPTSP Kotim ditahun 2022 ini sebagian telah anggarkan. Namun untuk OPD lain termasuk vertikal dan lainnya mereka yang akan mengadakan sendiri.

“Jadi kita penyediaannya adalah mebeler, terus tempat untuk di layanan termasuk internet penyediaan listrik, air dari DPMPTSP, kita siapkan dianggaran 2023 ada dan 2022 juga sudah ada,” jelasnya.

Untuk melengkapi fasilitas mal tersebut, semua telah dianggarkan baik melalui dana perubahan maupun juga APBD murni tahun 2023.

“Untuk diperubahan sedikit saja, nanti dimurni tahun 2023 yang mulai operasionalnya, dari listrik, air dan sebagainya, nanti disana pelayanan mereka berpindah di mal itu, kita terpadu disitu, semuannya akan memberikan layanan,” terang Imam.

Untuk jenis layanan sendiri ada sekitar 252, dari Kementerian dan Lembaga ada 95, DPMPTSP ada 152 untuk yang pelayan perizinan dan 15 untuk yang pelayanan non perizinan.

“Nanti akan berkembang, siapa tahu nanti setelah dievaluasi ada penambahan layanan yang Bisa bergeser, Nah nanti dari masing-masing akan mengevaluasi,” pungkasnya. (ilm)