Puluhan Siswa SMP IT Arafah Sampit Sambangi Kantor Basarnas Kotim

IST/BERITA SAMPIT - Para siswa SMP IT Arafah Sampit saat menerima materi dari anggoa Basarnas.

SAMPIT – Puluhan siswa SMP IT Arafah Sampit menyambagi kantor Basarnas Pos Sampit, Kotawaringin Timur (Kotim) di Jalan Samekto, Sampit, Sabtu, 26 November 2022.

Kedatangan siswa itu disambut hangat para anggota pos sekaligus kepala Basarnas Kotim.

“Ada sebanyak 23 orang siswa yang kita sambut di kantor Basarnas. Kami memberikan sejumlah materi diantaranya seperti pengetahuan tentang SAR, tugas dan Fungsi Basarnas,” ungkap Ungkap Kepala Pos SAR Sampit atau Basarnas Sampit, Indra Saputra.

BACA JUGA:   Silaturahmi Keluarga Besar Disdik Kotim Digelar Memperkuat Tali Persaudaraan

Selain itu, para siswa juga diberikn materi tentang pengenalan peralatan pertolongan di air yaitu Water Rescue, pengenalan peralatan pertolongan di ketinggian yaitu Vertical Rescue, dan pengetahuan serta tata cara pemindahan korban darurat dan korban tidak darurat.

“Kegiatan kunjungan ini dalam rangka program atau agenda rutin sekolah dan kegiatan Basarnas dalam program SAR goes to school dengan tujuan agar para siswa mengetahui peralatan pendukung operasi sar di air dan ketinggian dan bagaimana menghadapi pada saat bencana, kecelakaan dan kondisi membahayakan manusia,” bebernya.

BACA JUGA:   Disdik Kotim Terima Penghargaan dari Balai Bahasa Kalteng Dalam Revitalisasi Bahasa Daerah

Selain itu juga terkhusus untuk pemindahan korban mempunyai tujuan untuk memberikan pengetahuan kepada para siswa mengetahui teknik dasar pemindahan darurat maupun tidak darurat pada korban.

“Diharapkan seluruh siswa yang mengikuti kegiatan ini dapat  mengambil manfaat sebanyak-banyaknya, dengan harapan kedepannya ilmu ini dapat di implementasikan dan disebarkan juga kepada rekan lainya di sekolah masing-masing,” katanya.

(Jmy)