Silaturahmi Keluarga Besar Disdik Kotim Digelar Memperkuat Tali Persaudaraan

IST/BERITA SAMPIT- Para peserta kegiatan Silaturahmi Keluarga Besar Disdik Kotim.

SAMPIT – Kegiatan silaturahmi keluarga besar pegawai Dinas Pendidikan (Disdik) Kotawaringin Timur (Kotim) digelar disalah satu rumah makan di Sampit, Sabtu 9 Maret 2024, dihadiri pegawai Disdik yang masih aktif, para purna tugas serta pegawai pejabat yang pernah berdinas di Disdik Kotim.

Tampak hadir Kepala Dinas Pendidikan terdahulu seperti Yanero, Suparmadi dan Bima Ekawardhana, pegawai yang sudah purna tugas maupun yang pernah di Dinas Pendidikan.

BACA JUGA:   Jadwal Kapal PT DLU dari Sampit Bulan Maret-April 2024

Kepala Disdik Kotim Muhammad Irfansyah sangat mengapresiasi dan mendukung kegiatan tersebut untuk memperkuat tali silaturahmi dan persaudaraan antar sesama keluarga besar Disdik Kotim.

“Harapan saya dengan silaturahmi ini terjalin hubungan harmonis antar sesama insan manusia,” ungkapnya.

Terlebih khususnya bagi yang beragama Islam karena sebentar lagi memasuki Bulan Ramadan dengan momentum ini semoga semua menjalankan ibadah puasa dengan lancar dan bahagia.

BACA JUGA:   Sopir Kabur Usai Jual CPO, Truk Ditinggal di Pinggir Jalan

Diharapkan juga hubungan diantara peserta yang hadir selama ini sudah terjalin bisa tetap terjaga serta terpelihara walau sudah tidak bertugas di Disdik Kotim.

“Semoga silaturahmi ini bisa terus bisa dilakukan dalam momen yang lainnya,” pungkasnya. (Nardi)