Pemkab Sukamara Upayakan Dana dari APBN Untuk Pembangunan Pesantren

Masjid Agung Sukamara : ENN/BERITA SAMPIT - Saat ini pondok pesantren Nurul Hijrah berlokasi di basemen Masjid Agung Sukamara.

SUKAMARA – Sekda Sukamara Rendy Lesmana mengatakan bahwa Pemerintah Daerah Kabupaten Sukamara terus melakukan upaya untuk mendukung kegiatan di pondok pesantren Nurul Hijrah.

Salah satunya adalah dengan menambah lokasi untuk dibangun sarana dan prasarana penunjang kegiatan pesantren tersebut.

Rendy menerangkan jika pihaknya juga mengupayakan pembangunan pondok pesantren Nurul Hijrah dengan mengupayakan adanya kucuran anggaran dari APBN tahun 2023.

BACA JUGA:   Amankan Pasokan dan Harga Pangan, Pemkab Sukamara Gelar Pasar Murah 

“Untuk pembangunan pesantren ini kita sudah upayakan dari APBN karena membutuhkan biaya yang cukup besar dan ini juga sudah kita bicarakan dengan pihak DPR RI,” jelas Rendy Lesmana, Kamis 15 Desember 2023.

Rendy juga mengungkapkan jika tahun ini Pemkab Sukamara telah berhasil menambah luasan lokasi pembangunan pondok pesantren Nurul Hijrah yaitu lahan seluas 1,5 hektar.

“Nantinya untuk membangun fasilitas kita minta bantu dari APBN karena memang butuh biaya yang cukup besar,” terang Rendy.

BACA JUGA:   Petani di Pesisir Sukamara Mulai Panen Padi

Rendy menjelaskan bahwa lahan seluas 1,5 hektar merupakan lahan yang dibeli tahun ini oleh pemerintah daerah untuk dihibahkan sebagai lokasi pembangunan.

“Karena sudah dibeli dan saat ini mulai dibersihkan sehingga nantinya apabila ada pembangunan maka bisa langsung dilaksanakan,” tukas Rendy. (enn)