Desa Baung Butuh Bantuan Bibit Ternak Sapi

    Anggota DPRD Seruyan Argiansyah

    KUALA PEMBUANG – Ketertarikan sejumlah masyarakat di Desa Baung, Kecamatan Seruyan Hilir untuk menggeluti sektor peternakan perlu mendapatkan mendapatkan perhatian dari Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Seruyan.

    Hal ini disampaikan oleh Koordinator sekaligus Juru Bicara Tim Reses Daerah Pemilihan (Dapil) I Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Seruyan, Argiansyah dalam laporan hasil reses yang digelar belum lama ini.

    Menurut Argiansyah, saat pihaknya melakukan reses ke Desa Baung, warga setempat ada yang mengusulkan kepada pihaknya, agar adanya distribusi bantuan bibit ternak sapi dan kandang.

    “Jadi usulan dari Desa Baung yang kami kunjungi beberapa waktu lalu itu, diantaranya pengadaan pengadaan 100 ekor bibit sapi beserta kandangnya,” ujar Politisi dari Partai PDIP saat dikonfirmasi pada Rabu 8 Maret 2023.

    Dia menyebut, permintaan bantuan bibit ternak sapi ini menjadi usulan prioritas yang disampaikan oleh masyarakat yang ada di wilayah setempat.

    Lebih lanjut, dia mengatakan, dengan pemberian bantuan bibit ternak ini diharapkan dapat menopang perekonomian masyarakat setempat.

    “Kami berharap pemerintah daerah bisa hadir ditengah masyarakat minimal dengan memberikan mereka bantuan bibit sapi sehingga dapat membantu meningkatkan perekonomian mereka,” pungkasnya.