Perbaikan Jembatan Sei Katingan Terus Dilakukan Secara Bertahap Meski Sempat Terkendala Hujan

IST/BERITA SAMPIT - Kepala Dinas Perhubungan dan Perikanan (Dishubkan) Katingan Roby.

KASONGAN – Kepala Dinas Dinas Perhubungan dan Perikanan (Dishubkan) Katingan, Roby menjelaskan proses perbaikan kerusakan Jembatan Katingan akan terus dilakukan secara bertahap.

Roby menjelaskan, proses pekerjaan perbaikannya saat ini terus berlangsung meski terkendala cuaca hujan. Karena perbaikan pengecoran lantai jembatan pada segmen 5 ini ditargetkan selesai pada malam harinya.

Adapun yang dikerjakan saat ini dengan lebar 7 meter dan panjang 350 meter membentang di atas Sei katingan Kabupaten Katingan.

Menurut Roby proses perbaikan jembatan tersebut yang sudah dimulai sejak 9 Maret dan berakhir di 10 April 2023 nanti, dilaksanakan bertahap karena pekerjaannya perlu kehati-hatian. Mengingat jembatan tersebut akses masyarakat trans Kalimatan

BACA JUGA:   Bantu Masyarakat Katingan, Pemprov Kalteng Adakan Pasar Murah

”Jadi saat dilakukan pengecoran lantai jembatan pada segmen 5 tanggal 7 April nanti, di segmen 6 disebelahnya terpaksa ditutup total. Penutupan ini dilakukan pada malam hari karena tidak terlalu menganggu aktivitas arus kalau lintas masyarakat,” kata Roby Jumat 31 Maret 2023.

Roby menjelaskan, proses pekerjaan perbaikannya saat ini terus berlangsung meski terkendala cuaca hujan. Karena perbaikan pengecoran lantai jembatan pada segmen 5 ini ditargetkan selesai pada malam harinya.

BACA JUGA:   Polisi Amankan Gerakan Pangan Murah Bulog Kanwil Kalteng

“Semoga saja tak ada keretakan, dan diharapkan pengertian masyarakat pada segmen 6 tanggal 7 April nanti, tidak melintasi jembatan dengan bermuatan lebih dari 8 ton. Hal ini supaya proses perbaikannya berjalan lancar,” pungkas.

Saya berharap pengertian dari masyarakat yang melintas jembatan Sei Katingan tersebut, dengan bermuatan melebihi dari 8 ton, melewati jalur alternatif jalan arah Tumbang Samba. (Bitro).