Legislator PKB Ini Serap Aspirasi Masyarakat Perbaikan Atap Masjid Desa Muara Sumpoi

LULUS/BERITA SAMPIT- Anggota DPRD Mura, Akhirudin menyerahkan bantuan jam dinding digital kepada pengurus Masjid Desa Muara Sumpoi.

PURUK CAHU- Anggota Komisi II DPRD Murung Raya Akhirudin melaksanakan kegiatan reses perorangan dengan menyambangi Desa Muara Sumpoi, Kecamatan Murung yang menjadi bagian Daerah Pemilihan (Dapil) I.

Legislator Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) menerangkan beberapa penyampaian aspirasi masyarakat setempat, salah satunya yakni terkait dengan perbaikan terhadap atap Masjid di Desa Muara Sumpoi yang sudah mengalami kebocoran.

“Tentu ini akan kita perjuangan, karena kegiatan reses ini untuk mendengarkan secara langsung aspirasi yang ada di masyarakat, sehingga nantinya bisa diambil sebuah keputusan yang terbaik, termasuk usulan pembangunan yang ada di daerah masing-masing,” ujarnya, Senin 3 April 2023.

BACA JUGA:   Doni Siap Bertarung di Pilkada Murung Raya 

Politisi yang akrab disapa Bahir tersebut juga menyampaikan rasa terimakasih terhadap Kepala Desa, Ketua BPD dan masyarakat Desa Muara Sumpoi yang telah berkenan meluangkan waktu untuk melakukan pertemuan meski kegiatan tersebut merupakan reses perorangan.

“Adapun semua aspirasi dari masyarakat dari desa bersifat membangun, akan tetapi tetap ada yang harus diprioritaskan nantinya. Tapi, InsyaAllah untuk perbaikan atap Masjid di Desa Muara akan kami kawal dan mudah-mudahan bisa terakomodir dengan baik,” bebernya.

BACA JUGA:   Doni Siap Bertarung di Pilkada Murung Raya 

Selain melaksanakan reses dengan melakukan pertemuan dengan sejumlah tokoh masyarakat Desa Muara Sumpoi, Akhirudin juga turut menyerahkan bantuan berupa jam dinding digital yang diterima oleh Ketua Mesjid Desa Muara Sumpoi bersama Kepala Desa dan Ketua BPD Desa Muara Sumpoi. (Lulus)