Tingkatkan Kompetensi ASN untuk Berikan Pelayanan Terbaik Kepada Masyarakat

RAHUL/BERITASAMPIT - Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Provinsi Kalteng, Farid Wadji saat menyampaikan sambutan pada kegiatan Pelatihan Berbasis Kompetensi (PBK) Program Pelatihan Vokasi dan Produktivitas Tahap 1, bertempat di Aula Dinas Tenaga Kerja Kota Palangka Raya, Senin, 10 April 2023.

PALANGKA RAYA – Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng), Farid Wadji mengatakan bahwa pada dasarnya untuk mencapai suatu kompetensi atau keterampilan pasti melalui pelatihan berkali-kali.

“Sehingga untuk menunjukan pelatihan kita ini diakui oleh sebuah lembaga bahwa kita siap bersaing dengan yang lain, maka kita harus mengikuti ujian kompetensi untuk mendapatkan sertifikat kompetensi,” ungkap Farid pada kegiatan Pelatihan Berbasis Kompetensi (PBK) Program Pelatihan Vokasi dan Produktivitas Tahap 1, bertempat di Aula Dinas Tenaga Kerja Kota Palangka Raya, Senin 10 April 2023.

BACA JUGA:   Masyarakat Diminta Jaga Kebersihan Lingkungan Cegah Penularan DBD

Ia melanjutkan bahwa, dirinya juga yang merupakan seorang Pegawai Negeri Sipil (PNS) juga harus mengikuti ujian kompetensi untuk menguji terkait pikiran dan tugas-tugas yang dilaksanakan sebagai seorang PNS dan Aparatur Sipil Negara (ASN)

“Mari kita bersama-sama berkolaborasi antara pemprov Kalteng dan Kota Palangka Raya meningkatkan kompetensi kita dan melatih kemampuan kita sebagi seorang ASN dalam melayani masyarakat kota cantik Palangka Raya,” ujarnya.

BACA JUGA:   Kalteng Ramadan Festival 1445 Hijriah Resmi Ditutup

Karena, lanjut Farid masyarakat sekarang semakin pandai dan terampil. Maka dari itu sebagai seorang pelayan publik harus berusaha untuk mengimbangi kemampuan yang dimiliki oleh masyarakat.

“Karena kalau kita tidak mampu mengimbangi kemampuan dari masyarakat kita, maka kita tidak dapat memberikan pelayanan yang baik kepada masyarakat,” pungkasnya.

(Rahul)