Hasil Monitoring Sekolah ke Kecamatan Pangkalan Banteng, Komisi A DPRD Kobar: Pemkab Kobar Harus Segera Meningkatkan Sapras Sekolah 

Ist/BERITA SAMPIT : Rombongan Komisi A DPRD saat foto bersama, usai monitoring Sekolah di Kecamatan Pangkalan Banteng.

PANGKALAN BUN – Kepedulian  Komisi A DPRD Kabupaten Kotawaringin Barat, (Kobar), terhadap sarana dan prasarana Pendidikan nampaknya tidak pernah putus, selalu meresponya baik dari laporan masyarakat maupun tugas kerja monitoring langsung kedesa-desan dan kecamatan.

Seperti belum lama ini rombongan Komisi A DPRD, telah melakukan monitoring ke sejumlah Sekolah di Kecamatan Pangkalan Banteng.

Kegiatan monitoring yang telah dilakukan Komisi A selama 3 hari  mengunjungi dua sekolah dasar dan satu sekolah menengah keatas.

“Pendidikan merupakan kebutuhan dasar masyarakat yang harus di penuhi oleh Pemerintah daerah, terkait hal itu tentunya telah di atur dalam undang undang, kami harapkan pemerintah daerah melalui Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kobar memperhatikan sarana dan prasarana pendidikan yang masuk skala prioritas,” kata Ketua Komisi A DPRD Kobar Sri Lestari, saat dikonfirmasi, Selasa 30 Mei 2023.

Menurutnya, dari hasil monitoring masih ada sekolah yang perlu di prioritaskan  anggaran untuk pembangunan Dan rehab, hal itu sebagai wujud dari Standar Pelayanan Maksimal (SPM). Sebab bagaimanapun peserta didik dapat belajar dengan nyaman, sementara kondisi bangunannya sangat memprihatinkan.

“Selain pembangunan maupun rehab gendung sekolah, hal yang harus menjadi perhatian dari pemerintah daerah adalah rehab rumah dinas guru, laboratorium serta pemenuhan guru agama, sebab masih ada sekolah yang belum memiliki guru agama, padahal hal itu sangat penting untuk menciptakan generasi cerdas yang berahlaq karimah,” ujarnya.

Sri Lestari menambahkan, hasil dari monitoring itu akan di bawa dalam rapat kerja dengan pemerintah daerah, agar  pemerintah daerah bisa meningkatkan sarana dan prasarana pendidikan secara keseluruhan dan merata hingga ke desa.

“Apa yang kami temukan dari kegiatan monitoring ini, akan kami tindak lanjuti melalui rapat kerja dengan pemerintah daerah, pada prinsipnya baik eksekutif dan legislatif memiliki tujuan yang sama dalam meningkatkan kualitas pendidikan di Kobar, yang tentunya kita pun harus berani melakukan sebuah inovasi agar Peseta didik kita mendapatkan hak yang sama, kita bicara azas keadilan,” pungkasnya. (Man)