Pemkot Palangka Raya Diminta Pastikan Ketersediaan Bahan Pokok Jelang Iduladha

SYAUQI/BERITASAMPIT - Anggota DPRD Palangka Raya, Noorkhalis Ridha

PALANGKA RAYA – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Palangka Raya, Noorkhalis Ridha meminta pemerintah kota (Pemkot) setempat untuk memperhatikan ketersediaan bahan pokok menjelang hari raya Iduladha 1444 Hijriah.

“Pengawasan, pemantauan dan pengontrolan bahkan operasi pasar sekalipun, diperlukan sebagai upaya menjaga kebutuhan dan ketersediaan pangan masyarakat aman dan terjangkau,” kata Noorkhalis Ridha, Sabtu 10 Juni 2023

Politisi partai Amanat Nasional (PAN) ini mengungkapkan, upaya pengawasan dan pengontrolan harga dan ketersediaan bahan pokok (Bapok) di pasaran sangat diperlukan. Sehingga masyarakat dapat senantiasa memenuhi kebutuhan pangan.

BACA JUGA:   Subsidi Ongkos Angkut Distribusi Beras Diharapkan Bisa Tekan Kenaikan Harga

“Termasuk harga pangan jangan sampai memberatkan. Jadi harus seimbang untuk terus mempertahankan daya beli masyarakat,” ujaranya.

Terlepas dari itu, Ridha mengharapkan Pemerintah Kota Palangka Raya dapat terus memastikan ketersediaan bahan pokok, terlebih menjelang hari besar keagamaan nantinya.

Ketika ketersediaan bahan pokok aman maka kenaikan relatif tidak terjadi. Maka itu langkah-langkah strategis harus dilakukan pemerintah daerah, guna memastikan semua komoditas bahan pokok tersedia dan mencukupi.

BACA JUGA:   Subsidi Ongkos Angkut Distribusi Beras Diharapkan Bisa Tekan Kenaikan Harga

“Saya rasa teknis ada di pemerintah kota. Instansi teknis pasti sudah memiliki data. Sebut saja tentang kebutuhan beras, kebutuhan minyak goreng serta kebutuhan pokok lainnya, dan itu yang harus diantisipasi dan dipastikan ketersediaannya,” pungkasnya.

(Syauqi)