Pemkab Seruyan Komitmen untuk Mendukung dan Bersinergi dengan Bank Kalteng

IST/BERITASAMPIT - Wakil Bupati (Wabup) Seruyan Dr. Hj. Iswanti menghadiri acara tamah tamah Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Seruyan bersama pengurus PT. Bank Kalteng.

KUALA PEMBUANG – Wakil Bupati (Wabup) Seruyan Dr. Hj. Iswanti menghadiri acara tamah tamah Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Seruyan bersama pengurus PT. Bank Kalteng.

Kegiatan ramah tamah Pemkab Seruyan dengan PT. Bank Kalteng tersebut dilangsungkan di Aula Bappedalitbang Kabupaten Seruyan, Kamis 10 Agustus 2023.

Iswanti dalam sambutannya mengatakan, Bank Kalteng merupakan mitra kerja Pemerintah Daerah serta Bank Kalteng adalah Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) yang dimiliki oleh Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kalimantan Tengah baik di kabupaten/kota se Kalimantan Tengah.

BACA JUGA:   Hadiri Peresmian UP3 Pangkalan Bun, Asisten II Setda Seruyan Harapkan Ini

“Sebagai salah satu Pemegang saham, Pemerintah Kabupaten Seruyan berkomitmen untuk siap bersama-sama mendukung dan bersinergi dalam membangun kemajuan kinerja dan layanan keuangan PT Bank Kalteng kedepan,” kata Iswanti.

Selain itu, dia menyampaikan bahwa Bank Kalteng adalah Bank yang sehat dan potensial, oleh karenanya Pemkab Seruyan mendukung dan terus mengupayakan tindakan-tindakan prioritas dalam memperkokoh PT Bank Kalteng kedepan.

BACA JUGA:   Pj Sekda Buka Konsultasi Publik Rancangan Awal RKPD Kabupaten Seruyan Tahun 2025 dan Forum Gabungan Perangkat Daerah

Diketahui, kegiatan tersebut turut hadir Wakil Ketua I Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Seruyan H. Bambang Yantoko, anggota DPRD Seruyan Argiansyah serta Arrahman, dan Kepala Perangkat Daerah terkait.