Gubernur Kalteng Resmikan Jembatan Layang Penghubung Pangkalan Bun-Kotawaringin Lama

Berita Sampit
GUBERNUR : Ars/BS - H Sugianto Sabran saat meninjau lokasi jembatan yang baru diresmikannya.

PANGKALAN BUN – Jembatan layang penghubung antara Pangkalan Bun dengan Kotawaringin Lama telah diresmikan oleh Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) Sugianto Sabran.

Peresmian yang dilakukan pada Sabtu 15 Februari 2020 pagi tadi. Kegiatan peresmian tepat di atas jembatan yang berlokasi di Pangkalan Bun, Kabupaten Kotawaringin Barat.

Jembatan layang ini diharapkan dapat mempermudah masyarakat, Sugianto bercerita bahwa sebelum dibangun seperti sekarang jalan ini cukup sulit dilalui akibatnya dari  lumpur dan banjir yang meluap. Proyek ini merupakan salah satu dari 22 proyek multiyears yang digagas sejak 2017 lalu.

BACA JUGA:   Dua Bocah Jadi Korban Tabrak Lari Mobil Terekam CCTV, Begini Kronologis dan Identitasnya

“Proyek ini mulai dikerjakan pada 2018 kemarin  dan Alhamdulilah selesai tepat waktu di akhir 2019”, terang H Sugianto Sabran saat acara peresmian.

(Ars/beritasampit.co.id)