Wabup Sukamara Imbau Kibarkan Bendera Merah Putih

Serahkan : ENN/BERITA SAMPIT - Wakil Bupati Sukamara Ahmadi saat membagikan bendera merah putih dalam program sejuta bendera.

SUKAMARA – Wakil Bupati Sukamara Ahmad mengimbau seluruh lapisan masyarakat diwilayah Bumi Gawi Barinjam untuk mengibarkan bendera merah putih didepan rumah masing-masing selama bulan Agustus.

Menurut Ahmadi pemasangan bendera merah putih di halaman merupakan bentuk patriotik terhadap bangsa.

“Upaya membangkitkan kesadaran bahwa saat ini kita hanya melanjutkan pembangunan tidak lagi berjuang merebut kemerdekaan seperti para pahlawan bangsa jaman dahulu,” ujar Ahmadi, Kamis 11 Agustus 2022.

BACA JUGA:   Pemkab Sukamara Gelar Musrenbang RPJMD Tahun 2025-2045

Ahmadi juga menjelaskan jika dalam program gerakan satu juta bendera, Ahmadi juga menjelaskan bahwa gerakan tersebut untuk mengingatkan kembali rasa patriotik dan rasa cinta terhadap bangsa Indonesia.

“Jangan sampai di era moderen ini bendera merah putih dianggap biasa, jadi ini diingatkan kembali terhadap perjuangan bangsa Indonesia dulu melawan penjajah,” ujar Ahmadi

BACA JUGA:   Pemkab Sukamara Salurkan Bansos untuk Warga di Kecamatan Jelai

Sementara itu, Badan Kesatuan Bangsa Politik (Kesbangpol) Sukamara telah membagikan bendera merah putih untuk pelaksanaan gerakan satu juta bendera.

“Gerakan ini sungguh luar biasa dan sudah kita laksanakan, karena bendera merah putih itu juga luar biasa, kita harus mempertahankannya seperti para pejuang dulu mempertahankan,” tukas Ahmadi. (enn)