Hadapi Pemilu, Partai NasDem Bekali Komisi Saksi dan Bacalegnya

    PALANGKA RAYA – Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Nasional Demokrasi (Nasdem) Provinsi Kalimantan Tengah menggelar kegiatan Pembekalan Komisi Saksi dan Bakal Calon Legislatif (Bacaleg) Partai NasDem ke-1 untuk Pemilu 2019, di Kota Palangka Raya, Sabtu (2/12/2017).

    Pembekalan itu sebagai upaya Partai NasDem untuk menghadapi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak Tahun 2018, Pemilihan Legislatif (Pileg), dan Pemilihan Presiden (Pilpres) Tahun 2019 mendatang 

    Ketua Umum Partai NasDem, Surya Paloh,  mengharapkan agar bakal calon legislator dari partainya yang terpilih nanti dalam Pileg pada 2019 nanti bisa melakukan perubahan bagi bangsa ini.

    “Kita ingin membawa nuansa baru, pemahaman baru dan image baru bagi masyarakat. Banyak kader partai politik, terutama yang duduk di kursi legislatif melakukan perbuatan yang tidak simpatik dan membohongi sumpah jabatannya, serta tidak memegang amanah seperti apa yang diberikan oleh konstituennya. Kita tidak ingin hal itu terjadi,” ungkapnya.

    Selain itu, dirinya juga sangat mengharapkan agar para kader NasDem yang mendaftarkan diri sebagai Bacaleg untuk tidak terlalu berambisi dalam mengejar nama sebagai anggota dewan dalam pemilu 2019 nanti.

    “Memang saya harapkan benar-benar mempunyai keterikatan dan komitmen dan moralitas serta proporsionalitas satu kesatuan tidak terpisahkan dari yang lain, dan mereka harus konsisten menjalankan ini karena bagaimana pun partai ini memang kehadirannya tidak hanya sekedar untuk berkeinginan mengikuti pemilu semata-mata,” papar mantan Politisi Golkar itu.

    Menurut dia, hal itu perlu ditekankan kepada kader Nasdem sebagai calon legislatif. Namun, lanjutnya, bilamana nanti dikemudian hari ditemukan atau terjadi inkosistensi kader, maka partai akan mengambil tindakan tegas dengan memberikan sanksi.

    “Komitmen itu tetap ada, dan ada di sebaran politik mereka masing-masing. Bahwa mereka suatu ada pernyataan yang memang menyatakan kesiapanya. Namun setiap saat partai dapat mengambil tindakan, atau pun bila mereka melakukan tindakan yang menyimpang dan kesalahan prosedural tidak sebagaimana mestinya, itu ada sanksinya secara otomatis,” tegasnya.

    “Kader harus benar-benar berkomitmen dalam hati, dan harus menyentuh komitmen tadi kepada perilaku yang sesungguhnya,” tekan Surya Paloh.

    Untuk diketahui, kegiatan itu juga diisi dengan Pengukuhan Pengurus Wilayah Bappilu Provinsi Kalteng, Komisi Saksi Nasdem Wilayah Kalteng, Garda Pemuda Nasdem Kalteng, Garda Wanita Malahayati Nasdem, dan Liga Mahasiswa Nasdem Provinsi Kalteng.

    Tampak dalam kegiatan tersebut hadir menteri asal Partai NasDem, yakni Menteri lingkungan Hidup dan Kehutanan, Siti Nurbaya, Gubernur Kalteng H Sugianto Sabran, Sekda Kalteng H Mugeni , Anggota DPR RI dari Partai Nasdem Hamdani, Ketua DPW Partai Nasdem Provinsi Kalteng Hj Faridawati Darlan Atjeh, Ketua Bapillu Partai Nasdem Kalteng H Ujang Iskandar, Bupati Kapuas Ben Brahim S Bahat, anggota DPRD Kalteng dari partai NasDem, anggota DPRD Kota Palangka Raya dari partai Nasdem, Tokoh Adat, tokoh Agama serta seluruh pengurus partai Nasdem se-Kalteng. (nt/beritasampit.co.id)