Diserang Pendekar Mabuk, Oknum Polisi Lepaskan Tiga Tembakan

FOTO: IST/BS - YP dirawat di RS Doris Silvanus Palangka Raya.

Editor : Maulana Kawit

PALANGKA RAYA – Akibat pengaruh minuman keras (Miras) seorang Pemuda YP (21) membuat kegaduhan di pesta perayaan Ulang Tahun pada Kamis malam ( 17/10/2019).

Kegaduhan tersebut berujung dilarikannya YP kerumah sakit akibat luka tembak yang dilepaskan oknum polisi L yang berpangkat Bripka dan mengenai tangan dan perut.

“Kejadian ini bermula saat YP mendatangi pesta ulang tahun di rumah Ericson di Jalan Menteng V Nomor 46 B yang sedang menggelar pesta miras untuk merayakan Ulang Tahun,” ujar Kapolres Palangka Raya AKBP Timbul RK Siregar, Jumat. (18/10/2019).

BACA JUGA:   Sejumlah Kasus Penjarahan Sawit Perkebunan di Kotim Dilaporkan ke Polisi

Selanjutnya, YP yang sedang berada dalam pengaruh miras mulai berulah dan membuat kegaduhan di rumah saksi (Ericson) dengan menantang teman temannya.

“Lalu datanglah Bripka L yang kebetulan tinggal berdekatan dengan Rumah Erikson, maksudnya untuk melerai,” lanjut Timbul

Namun justru imbauan Bripka L tak digubris malah dibalas dengan penyerangan oleh YP dengan sebilah gunting, karena terdesak oleh serangan tersebut Bripka L mengeluarkan tembakan yang tak sengaja mengenai tangan dan perut YP.

BACA JUGA:   Polresta Palangka Raya Berhasil Amankan 23 Barang Bukti dari Delapan Tersangka Curanmor

“Bripka L sebelumnya sudah mengeluarkan tembakan peringatan ke udara namun YP terus menyerang” tegas Timbul

Saat ini korban masih dirawat secara intensif di Rumah Sakit (RS) Doris Silvanus Palangka Raya.

“Terhadap Bripka L sudah diamankan dan dilakukan pemeriksaan Propam Polda Kalteng” tutup Timbul.

(aul/beritasampit)