Tokoh Masyarakat Ajak Dukung Kinerja Polres Kobar, Tertibkan Kamtibmas Saat Pandemi Covid-19

Ist/BERITA SAMPIT - Drs Abdul Kadir.

PANGKALAN BUN – Berbagai upaya untuk menyelamatkan masyarakat dari  ancaman Covid-19, telah banyak dilakukan Jajaran Polres Kotawaringn Barat (Kobar) melalui berbagai kegiatan.

Mulai dari menggelar kebersihan, pembagian sembako, kepada masyarakat yang terdampak Covid 19 bahkan sampai sekarang kegiatannya masih terus dilakukan oleh sejumlah anggota Polres.

“Itu merupakan langkah yang sangat mulia, dan untuk selanjutnya kita semua harus tetap mendukung kinerja jajaran Polres Kotawaringin Barat,” kata Drs Abdul Kadir salah seorang Tokoh Masyarakat Kobar, kepada beritasampit.co.id Kamis,16 April 2020.

BACA JUGA:   Pemprov Kalteng Buka Pasar Ramadan di Mentaya Hulu

Menurut Abdul Kadir, dalam masa pandemic Covid-19 ini pihaknya mengajak kepada masyarakat ,mari kita cegah bersama virus corona dan juga jaga situasi Kamtibmas menjelang Pemilihan Gubernur 2020.

“Alhamdullilah untuk mencegah virus corona di Kabupaten Kobar masyarakat dengan Polri nampak sudah seirama ada kebersamaan. Sehingga situasi kamtibmas di Kabupaten Kobar juga tertib dan aman,” ujar Abdul Kadir.

BACA JUGA:   Pangan Murah di Kotim, Komoditi yang di Jual Hasil Produksi Petani

Dijelaskan Abdul Kadir kebersamaan itu sangat penting, seperti melaksanakan berbagai kegiatan yang positif, terutama kegiatan yang menyentuh kepada masyarakat.

“Situasi dan kondisi kamtibas menjelang apa pun,seperti nanti menjelang pemilihan Gubernur 2020,kalau mulai sekarang kebersamaan sudah merekat di semua pihak khususnya dengan masyarakat. Insya Allah,Kabupaten Kobar akan lebih kondusif,tertib,aman dan damai,” ungkap Abdul Kadir.

(man/beritasampit.co.id).