Pasien Reaktif Covid-19 Asal Seruyan Dirujuk ke RSUD dr Murjani Sampit Malam Ini

Gambar Ilustrasi Virus Corona atau Covid-19.

KUALA PEMBUANG – Satu pasien reaktif positif Covid-19 asal Danau Sembuluh, Kabupaten Seruyan, rencananya malam ini akan dirujuk ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr Murjani Sampit.

Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Seruyan, Sugian Noor menyebut, dari hasil pemeriksaan sebanyak dua kali pasien telah dinyatakan reaktif positif virus corona.

BACA JUGA:   Kedaulatan Pangan Harus Dimulai Dari Swasembada Pangan

“Malam ini pasien positif PDP 04 akan dirujuk ke RSUD dr Murjani Sampit, untuk rujukan ke RSUD Hanau tidak jadi,” jelasnya. Jumat, 24 April 2020 malam.

Lanjut dia, rujukan pasien reaktif tersebut untuk dilakukan isolasi agar mendapatkan penanganan di RSUD dr Murjani Sampit.

Dengan demikian, untuk data sementara ini total kumulatif yang dipantau 92 orang, selesai pantau 62 orang, kumulatif PDP 3 orang, 1 orang negatif, 1 orang positif Covid-19 dan 1 orang RDT (+) meninggal.

BACA JUGA:   Optimalkan Pelayanan Hukum kepada Masyarakat, Pemkab Seruyan dan Pengadilan Negeri Sampit IB Tandatangani Kerja Sama

(ASY/beritasampit.co.id)