PT PEAK Salurkan Bantuan Sembako Ke Warga Terdampak Banjir

IST/BERITA SAMPIT - PT PEAK diwakili Jaswandi P Tandjung saat menyerahkan bantuan yang langsung diterima Camat Kamipang Ade Irwan

KASONGAN – Banjir yang melanda wilayah selatan Kabupaten Katingan hingga kini masih menjadi perhatian, akibat luapan air yang tinggi membuat rumah warga terendam banjir hingga mempersulit akses masyarakat dalam menjalankan aktivitas sehari-hari.

Melihat kondisi tersebut PT Persada Era Agro Kencana (PEAK) dengan singgap melakukan bentuk tanggung jawab sosial atau Corporate Social Responsbility (CSR) dengan menyalurkan bantuan sembako ke Kecamatan Kamipang.

General Manager (GM) PT PEAK Wawan Sudarwanto, melalui Humasnya Jaswandi P Tandjung mengatakan, pihaknya turut prihatin terhadap musibah banjir. Sebagai salah satu perusahan yang beroperasi di Katingan khususnya di wilayah Selatan Kabupaten Katingan ini juga telah menjadi kewajiban membantu pemerintah meringankan beban ke warga terdampak banjir.

“Penyerahan Bantuan Sembako untuk warga korban Banjir di Kecamatan Kamipang 100 pack Beras 5 Kg, 100 Liter Minyak Goreng dan 27 Dus mie instan. Bantuan ini tidak seberapa bila dinilai dengan materi, tetapi ini komitmen dan wujud kepedulian Perusahaan. Kami berharap musibah banjir ini cepat berlalu,” ungkap Jaswandi P Tandjung dengan berita sampit.co.id. Kamis, 24 September 2020.

BACA JUGA:   Antisipasi Praktik Kecurangan, Polisi Pantau SPBU

Lebih lanjut, Jaswandi menegaskan PT PEAK berkomitmen membantu pemerintah Kabupaten Katingan dalam melakukan percepatan pembangunan daerah dengan membantu pembuatan badan jalan sesuai dengan MoU.

“Kita tetap komitmen bantu pemkab Katingan, Kami berharap keberadaan PT PEAK bisa bermanfaat bagi daerah dan masyarakat sekitar. Soal Pembangunan Badan Jalan kita sudah jalankan,” terangnya.

Ditempat yang sama Camat Kamipang Ade Irwan mengucapkan apresiasi atas kepedulian PT PEAK dalam membantu warga yang terdampak banjir.

BACA JUGA:   Jelang Arus Mudik, Polisi Berikan Bantuan Alat Keselamatan untuk Ferry Penyeberangan

“Mewakili atas nama masyarakatnya kami mengucapkan terima kasih kepada PT PEAK atas sumbangsih dan kepedulian yang sangat tinggi atas musibah yang kami alami. Semoga PT. PEAK semakin maju dan dapat selalu mengulurkan tangan kepada masyarakat yang membutuhkan,” harapnya.

Sebelumnya Bupati Katingan Sakariyas didampingi Anggota DPRD Kabupaten Katingan, Kepala SOPD terkait dan Camat Kamipang melakukan kunjungan kerja dalam rangka monitoring penanggulangan bencana banjir dan pasca banjir.

Selain itu juga melakukan monitoring penyaluran bantuan sosial bagi warga yang terdampak banjir di wilayah Kecamatan Kamipang. Desa yang di kunjungi dimulai dari Desa Baun Bango, Asem Kumbang, Tumbang Runen, Jahanjang.

(Kawit/beritasampit.co.id)