Dewan Minta Pemkab Seruyan Prioritaskan Pembangunan Jalan Simpang Trans-Bangkal

AHMAD/BERITA SAMPIT - Ketua DPRD Seruyan Zuli Eko Prasetyo.

KUALA PEMBUANG – Ketua DPRD Seruyan, Zuli Eko Prasetyo meminta pembangunan jalan Simpang Trans-Bangkal sudah seharusnya menjadi skala prioritas pemerintah setempat untuk dibangun.

“Kami berupaya meminta agar diprioritaskan pembangunan jalan Simpang Trans sampai ke arah Bangkal sana, karena kami fikir sudah seharusnya jalan itu layak dan mantap untuk digunakan,” katanya belum lama ini.

Politisi Fraksi PDIP ini meminta Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Seruyan memasukannya pada skala prioritas pembangunan. Pasalnya, jalan tersebut merupakan urat nadi masyarakat.

BACA JUGA:   Hadiri Peresmian UP3 Pangkalan Bun, Asisten II Setda Seruyan Harapkan Ini

“Kalau kami minta diutamakan perbaikan infrastruktur jalan itu, karena itulah urat nadinya masyarakat mulai dari sektor ekonomi bisa bergerak dan berkembang karena adanya akses jalan itu,” ujarnya.

Dihadapan awak media, Pria yang juga pernah berprofesi sebagai wartawan ini menyebut, selain karena banyak sektor ekonomi yang bisa ditopang dari jalan itu, masyarakat juga banyak yang hilir mudik melewati jalan Simpang Trans-Bangkal.

BACA JUGA:   Upaya Pengendalian Inflasi, Dharma Wanita Persatuan Adakan Pasar Murah

Untuk itu, ia meminta kepada Dinas PU agar melakukan pengerasan terlebih dahulu, “Meskipun nantinya juga bantuan dari provinsi, tetapi anggaran juknis pembangunannya untuk di aspal, tetapi dengan kondisi begitu kalau langsung di aspal akan banyak menimbun, hingga saat ini kami masih terus berupaya juga untuk membangun jalan itu,” pungkas Eko. (ASY)