Pemprov Kalteng Genjot Pembangunan Jalan

IST/BERITA SAMPIT - Kepala Dinas PUPR Provinsi Kalteng Shalahuddin memantau kondisi penanganan jalan Yos Sudarso, Palangka Raya, yang diarahkan Gubernur Sugianto Sabran untuk terus dipantau pengerjaan jalan di seluruh wilayah Kalteng.

PALANGKA RAYA – Gubernur Kalteng Sugianto Sabran, usai melakukan pemantauan infrastruktur di sejumlah daerah pada awal tahun 2021, memberikan intruksi kepada Dinas PUPR Provinsi untuk terus memantau penanganan dan pengerjaan peningkatan pembangunan infrastruktur secara berkelanjutan, Selasa 12 Januari 2021.

“Kita terus meningkatkan pembangunan infrastruktur, kita lanjutkan pembangunan, di tahun 2021 ini penanganan dan pengerjaan sistem multi years terus berjalan, mudah mudahan bisa cepat selesai,” kata Gubernur Kalteng Sugianto Sabran.

BACA JUGA:   THM Diminta Patuhi Jam Operasional Ramadan demi Menjaga Ketenangan Masyarakat

Sebanyak belasan item peningkatan penanganan pengerjaan jalan multi years yang dapat selesai tahun 2021, mulai dari pengawasan Jalan Provinsi, peningkatan jalan di wilayah Kapuas, Kotim, Palangka Raya, Seruyan, Pulang Pisau, Barito, Katingan, Gunung Mas dan lainya. Semuanya masih berjalan.

“Semua lokasi titik di seluruh wilayah Kalteng yang ditingkatkan pembangunan jalan oleh Pemprov Kalteng terus berjalan dan selesai 2021 ini. Salah satu contohnya di Jalan Yos Sudarso, Palangka Raya. Itu pengerjaanya progresnya sudah hampir 60 persen, yang terus kami pantau,” kata Kadis PUPR Provinsi Kalteng Shalahuddin.

BACA JUGA:   Wagub Lepas Dua Juta Undang Vaname untuk Shrimp Estate

Shalahuddin menambahkan untuk penanganan sepanjang 2,7 km di Jalan Yos Sudaros, sudah dilakukan pelebaran dan pengaspalan bertahap sehingga tinggal 40 persen pengerjaan akan selesai. Mudah mudahan untuk jalur jalan Yos Sudarso cepat selesai, begitu juga dengan jalur jalan di Kabupaten lainya yang dikerjakan.

(Hardi/Beritasampit.co.id)