Peran Masyarakat Penting Hidupkan UMKM di Tengah Pandemi

SAMBUTAN : HARDI/BERITA SAMPIT - Sekretaris Daerah Kalteng Fahrizal Fitri saat memberikan sambutan di Swiss-Belhotel Danum Palangka Raya, Rabu 10 Maret 2021

PALANGKA RAYA – Pengembangan UMKM di Tengah Pandemi Butuh peran dan kepedulian dari seluruh elemen masyarakat, baik pelaku usaha, asosiasi, media, perbankan, maupun intansi vertikal di daerah.

Hal ini disampaikan Sekretaris Daerah Kalimantan Tengah (Kalteng) Fahrizal Fitri saat mengikuti pembukaan showcase Usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) Karya Kreatif Indonesia (KKI) 2021.

Menurutnya, dalam hal ini Bank Indonesia, yang selama ini menjadi mitra strategis Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah, sebagai advisor dalam memberikan masukan mengenai pertumbuhan ekonomi dan pengendalian inflasi daerah, juga turut berkontribusi mendorong UMKM sehingga dapat bertahan dalam masa pandemi.

BACA JUGA:   Ini Pencapaian Demokrat Pada Pileg 2024, DPRD Kabupaten/Kota Turun Satu Kursi

“Saat ini, kita telah melihat salah satu upaya serta kontribusi Bank Indonesia bagi perekonomian dan UMKM di daerah, yaitu diselenggarakannya kegiatan Karya Kreatif Indonesia (KKI) tahun 2021 di seluruh Indonesia. Dimana kegiatan KKI ini, merupakan dukungan terhadap gerakan nasional Bangga Buatan Indonesia (Gernas BBI) yang telah digaungkan Presiden RI Joko Widodo pada 14 Mei 2020,” tandasnya.

Melalui Gernas BBI, semua didorong untuk cinta dan bangga menggunakan produk lokal serta berkontribusi pada ekonomi kerakyatan.

“Tantangan pandemi yang diiringi dengan munculnya peluang digitalisasi, perlu kita sikapi dengan bijaksana dan sambut dengan baik, dalam mendukung ekonomi daerah melalui pemberdayaan UMKM lokal. Dalam hal ini, diperlukan sinergi program dan kebijakan, serta inovasi dalam mendorong UMKM daerah bertahan ditengah pandemi dan menjadi pemenang di dalam negeri,” ucapnya.

BACA JUGA:   Perkumpulan Pengajian Keluarga Muslim Barito Selatan Pererat Silahturahmi dengan Buka Puasa Bersama

Pemrov Kalteng mengapesiasi kegiatan promosi UMKM yang diselenggarakan sejenis KKI, bahkan menurutnya perlu diselenggarakan kembali untuk yang akan datang, sehingga dapat menjadi sarana yang powerfull, dalam mengenalkan produk UMKM dan meningkatkan daya saingnya dalam dunia UMKM nasional.

“Mari bersama kita bersinergi membangun ekonomi demi mewujudkan Kalimantan Tengah yang semakin Berkah,” harapnya.

(Hardi/Beritasampit.co.id)