Jhon Krisli Bangga dengan Sikap Politik Kepala Daerah Kotim

JIMMY/BERITA SAMPIT - Ketua DPC Demokrat Kotim, Jhon Krisli saat menyerahkan SK pengurus kepada Bawaslu Kotim.

SAMPIT – Partai Demokrat Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) dalam struktur pegurus yang baru melakukan roadshow ke sejumlah pihak, Senin 11 Juli 2022.

Diantaranya kepada Bupati Kotim, KPU dan Bawaslu Kotim. Di pemerintah daerah setempat, Jhon Krisli bersama dengan pengurus yang baru langsung disambut Bupati Kotim, Halikinnor.

Jhon mengaku bangga dengan sikap politik kepala daerah yang membuka diri dengan partai politik. Diakuinya Bupati sebagai pembina partai politik ini tercermin ketika mereka sowan untuk melapor struktur pengurus mereka yang baru.

BACA JUGA:   Jalan Rusak di Desa Tanjung, Bawan dan Kuayan Mulai Diperbaikan

Selain itu juga rombongan tersebut mendatangi Bawaslu Kotim. Di situ mereka juga melakukan diskusi dalam menghadapi verifikasi dan tahapan menghadapi pemilihan umum yang dimulai pada Agustus mendatang.

Diantaranya mengenai verifikasi keanggotaan partai. Saat ini kata Jhon mereka sudah mengantongi 1500 anggota yang memiliki KTA.

Begitu juga di KPU Kotim, rombongan tersebut disambut oleh Komisioner KPU Kotim dan jajarannya. Jhon mengakui sebagai Ketua DPC Demokrat yang baru perlu melakukan hal tersebut selain untuk menyampaikan struktur kepengurusan mereka juga menjalin silaturhami dengan para penyelenggara pemilu tersebut.

BACA JUGA:   357 Siswa MAN Kotim Plus Keterampilan Ikuti Assesmen PTS 2024

“Kita juga tadi lama berdiskusi dengan rekan di Bawaslu dan KPU. Dibawaslu kita sampaikan bahwa DPC Kotim saat ini sudah memiliki pengurus yang definitive dan memulai persiapan menghadapi tahan-tahapan pemilu,” pungkasnya. (Rakhmadjimmy/beritasampit.co.id).