Pemprov Kalteng Hadiri Audiensi Bersama Tim Kemenko Marves

IST/BERITA SAMPIT - Asisten Perekonomian dan Pembangunan Setda Provinsi Kalimantan Tengah Leonard S. Ampung

PALANGKA RAYA – Asisten Perekonomian dan Pembangunan Setda Provinsi Kalimantan Tengah Leonard S. Ampung menghadiri Audiensi bersama Tim Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi RI (Kemenko Marves) Perihal Pembahasan Persiapan pelaksanaan Gerakan Nasional (Gernas) Bangga Buatan Indonesia/Produk Dalam Negeri (BBI/PDN) dan Bangga Berwisata di Indonesia Aja (BBWI) di Provinsi Kalteng, di Ruang Rapat Bajakah I, Lantai II Kantor Gubernur Kalteng, Jumat 9 Desember 2022.

Terkait hal itu, Leonard S. Ampung dalam sambutannya mengatakan, bahwa Provinsi Kalteng sedang melaksanakan apa yang sudah diarahkan Presiden RI.

BACA JUGA:   Agus Siswadi Apresiasi Peran Media Massa Sampaikan Informasi kepada Masyarakat Kalteng

Pemerintah Provinsi Kalteng melalui Dinas Perdagangan dan Perindustrian Provinsi Kalteng dan Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Provinsi Kalteng sedang berupaya memaksimalkan bagaimana ekonomi kreatif dan juga pariwisata ini bisa bertumbuh kembang secara baik dan juga bisa dinikmati oleh wisatawan lokal maupun luar untuk bisa datang ke Kalteng.

“Kami sedang melaksanakan beberapa perbaikan pengembangan daerah-daerah pariwisata yang ada di Kalteng terutama untuk di lokasi Taman Nasional Tanjung Puting yang ada di Pangkalan Bun Kotawaringin Barat,” ucapnya.

Ia menambahkan, Taman Nasional Tanjung Puting sudah menjadi icon Kalteng serta terdapat Orang Utan sebagai bagian dari penelitian. Selain itu, perbaikan pengembangan juga dilakukan di daerah pariwisata Taman Nasional Sebangau dari tahun ini sampai dengan tahun depan.

BACA JUGA:   Kalteng Ramadan Festival 1445 Hijriah Resmi Ditutup

“Karena Sebangau masih berada di wilayah Kota Palangka Raya, dari Bandara hanya 15 menit. Akses segala macam dan fasilitas lain sedang dipersiapkan. Kita sedang menyiapkan desain, tahun depan kita sudah melakukan lelang dan pelaksanaan fisiknya akan dilakukan oleh Dinas Kebudayaan dan Pariwisata,” tandasnya. (Hardi)