Masyarakat Antusias Ikuti Lomba Foto dan Video Kreatif di Terowongan Nur Mentaya Sampit

NARDI/BERITA SAMPIT- Warga ramai mengabadikan momen Terowongan Nur Mentaya Sampit saat tahun baru.

SAMPIT – Kompetesi foto dan video kreatif di kawasan Nur Mentaya yang diselenggarakan Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) ditutup hari ini, Kamis 5 Januari 2022 pukul 17.00 WIB.

Lomba yang digelar sejak 10 Desember 2022 lalu itu membuat masyarakat antusias untuk berfoto maupun membuat konten video kreatif di kawasan penerangan jalan umum berbentuk terowongan cahaya yang beralamat di Jalan Tjilik Riwut Sampit itu.

Mulai dari foto selfie, foto bersama teman, keluarga, hingga membuat video tiktok, berjoget, tarian tradisional memakai busana adat dayak, serta ide kreatif lainnya.

BACA JUGA:   Jadi Penantang Petahana, Rudini Darwan Ali akan Maju Tanpa Beban di Pilkada Kotim

Rizal salah satu warga bersama timnya mengambil beberapa foto dengan latar belakang Nur Mentaya untuk mengikuti lomba.

“Walau banyak yang sudah mengirim foto saya tetap optimis bisa berhasil menang, walau tak menang juga tidak masalah, untung-untung berhadiah,” ucapnya pada Rabu 4 Januari 2022 malam.

Sementara itu, Randi salah satu warga Sampit yang kuliah di Kalimantan Selatan, pulang kampung ke Sampit mengisi liburan kuliah dan menyempatkan membuat konten video untuk diikutkan lomba.

BACA JUGA:   Camat Baamang Sambut Baik Perbaikan Jalan Perum Bukit Permai

“Karena kemarin masih di Banjarbaru dan baru saja libur sehingga saya sempatkan membuat konten video di detik-detik akhir, untungnya masih sempat,” ucapnya.

Ia menyampaikan terowongan Nur Mentaya cukup viral diluar daerah, terlebih untuk kalangan warga asli Sampit yang merantau, membuat mereka rindu akan kampung halaman mereka.

Diketahui hadiah dengan total nilai Rp10 juta sudah disiapkan pemerintah untuk tiga pemenang dari setiap kategori, dan akan diumumkan pada acara HUT Kotim 7 Januari 2022 nanti. (Nardi).