Pejabat dan Pegawai di Barsel Dilarang Open House Lebaran

DEDDY/BERITA SAMPIT: Pj. Bupati Barsel Lisda Arriyana,S.Sos.

BUNTOK – Pejabat Bupati (Pj) Barito Selatan (Barsel) Lisda Arriyana menginstruksikan bagi pejabat dan pegawai di daerah ini agar tidak menggelar open house lebaran idul Fitri 144 hijiriah tahun ini.

Instruksi ini menindaklanjuti arahan Presiden Republik Indonesia (RI) Joko Widodo dan Instruksi Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) Sugianto Sabran, bahwa bagi pejabat dan Aparatur Sipil Negara (ASN) untuk tidak menggelar open house Lebaran.

BACA JUGA:   Tokoh Pemuda Desa Baru Gelar Lomba Pawai Tanglong dan Bagarakan Sahur

“Karena arahan ini, sesuai dengan arahan Presiden RI dan Instruksi Gubernur Kakteng agar seluruh pejabat dan aparatur negara termasuk Barsel tidak menggelar open house lebaran tahun ini,” kata Lisda Arriyana, Selasa18 April 2023.

“Walapun kita tidak melaksanakan open house lebaran tetap dipersilahkan bagi seluruh jajaran Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Barsel untuk bisa berkumpul dan bersilaturahmi dengan keluarga dan kerabatnya masing-masing. Pastinya secara umum, masyarakat diperbolehkan melaksanakan shalat Idul fitri dan bersilaturahmi dengan keluarga serta kerabatnya masing-masing,” jelasnya.

BACA JUGA:   Eddy Raya Buka Puasa Bersama Santri Karantina Tahfidz Quran Buntok

Oleh karena itu lanjutnya, manfaatkan momen ini untuk berkumpul bersama keluarga dan kerabat serta rayakan hari kemenangan yang fitri ini tanpa kehilangan maknanya.

“Saya juga berharap sebagai ASN kita bisa menjadi teladan bagi lingkungan sekitar dengan mengedepankan kesederhanaan, kepekaan sosial yang tinggi dan rasa kesetikawanan,” tukas Lisda Arriyana. (Ded)