SD Muhammadiyah 1 Baamang Segera Beroperasi, Tahun Ini

NARDI/BERITA SAMPIT - warga saat melakukan kerja bakti di lingkungan SD Muhammadiyah 1 Baamang, Jalan Wengga Metropolitan Sampit.

SAMPIT – Para warga Muhammadiyah melakukan giat kerja bakti di lingkungan SD Muhammadiyah 1 Jalan Wengga Metropolitan Sampit Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim), Kamis 18 Mei 2023.

Ketua Panitia pembangunan Darmansyah menyampaikan rencanya SD tersebut dibuka beroperasi untuk tahun ajaran 2023/2024 dan sudah tahap pendaftaran.

“Saat ini sudah 22 anak yang mendaftar dengan kapasitas yang kami terima dua kelas atau total 60 siswa,” ujarnya di sela-sela kerja bakti.

Para warga Muhammadiyah melakukan kerja bakti saat libur dan tampak bersemangat, walau berbeda profesi mereka tetap kompak bersama mempersiapkan sekolah tersebut.

Sebagian melakukan kegiatan bersih-bersih, menebas rumput, mencangkul, mengurug tanah, terlihat juga sedang dilakukan proses pengeramikan lantai dan kegiatan lainnya.

BACA JUGA:   Polisi Tahan Tersangka Perkelahian di Bekas Dermaga Gudang Gembor Sampit, Begini Kronologinya

“Jika ada waktu libur kami sama-sama melakukan gotong royong, bahkan ada juga yang tiap sore langsung kesini setelah pulang kerja” imbuhnya.

Sumber dana pembangunan sekolah tersebut adalah swadaya serta sumbangan dari para donatur baik dari warga Muhammadiyah sendiri maupun dari luar Muhammadiyah.

“Alhamdulillah banyak dermawan yang membantu pembangunan sekolah ini, kami sangat berterima kasih atas kepedulian mereka,” ujarnya.

Ia menyampaikan pendaftaran tidak dipungut biaya dan SD Muhammadiyah memiliki kekhususan dalam bidang agama, para siswa nantinya bisa minimal hafal ayat-ayat pendek.

BACA JUGA:   Fajrurahman Sosok yang Patut Diperhitungkan di Pilkada Kotim

“Sementara guru yang disiapkan ada tiga orang termasuk kepala sekolah. Jika siswa yang mendaftar sampai dua ruangan maka guru akan ditambah juga,” ujarnya.

Anak yang mendaftar banyak dari lingkungan perumahan Wengga Metropolitan, karena SD juga jauh dari perumahan tersebut. Dengan adanya SD Muhammadiyah disitu bisa menjadi pilihan masyarakat perumahan.

Luas lahan sekitar 116 x 65 meter persegi. Rencana jangka panjang di lingkungan tersebut juga akan ada SMP, pesantren dan akan dibangun masjid.

“Pembangunan berjalan lancar karena banyak yang turut membantu menyumbang untuk pembangunan SD Muhammadiyah 1 Baamang, ” pungkasnya. (Nardi)