Metode Gasing Diharapkan Dapat Diterapkan Pada Program Sekolah Penggerak

IST/BERITA SAMPIT – Bupati Gunung Mas Jaya Samaya Monong.

KUALA KURUN – Bupati Gunung Mas, Kalimantan Tengah Jaya Samaya Monong mengharapkan bahwa berhitung dengan menggunakan metode Gampang, Asyik dan Menyenangkan (Gasing) dapat diterapkan pada program sekolah penggerak.

“Kami selaku pemerintah daerah Kabupaten Gunung Mas berharap program sekolah penggerak ini bisa menjadi katalis bagi sekolah-sekolah lain terutama dalam peningkatan mutu pendidikan melalui kompetensi kognitif yaitu numerasi dan literasi, salah satunya menggunakan metode gasing ke guru dan siswa kita,” ungkap Jaya Samaya Monong belum lama ini.

BACA JUGA:   Pemkab Gunung Mas Gelar Rembuk Stunting 2024

Lebih lanjut dikatakannya, tujuan tersebut agar dapat meningkatkan mutu pendidikan di Kabupaten Gunung Mas sesuai dengan visi misi Pemerintah Kabupaten Gunung Mas saat ini yakni meningkatkan kualitas pembangunan Sumber Daya Manusia (SDM) atau smart human resources.

Diungkapkan Jaya, dengan adanya program sekolah penggerak ini ada beberapa poin penting yang diharapkan dan perkuat kedepannya, yakni meningkatkan hasil belajar literasi dan numerasi di atas level yang diharapkan.

BACA JUGA:   Puluhan PNS di Lingkup Pemkab Gunung Mas Dilantik

“Maka Dinas Pendidikan, Kepemudaan Dan Olahraga Kabupaten Gunung Mas segera bersama dengan sekolah kerangka gasing penggerak untuk menyusun besar pengimbasan metode dalam rangka menyambut asesmen nasional berbasis komputer(NBK),” harapnya.

Pada kesempatan itu juga, orang nomor satu di Kabupaten Gunung Mas ini meminta kepada dinas terkait untuk segera membuat komunitas penggerak dalam pembelajaran guru guru untuk penguatan serta implementasi kurikulum merdeka belajar. (Ale)