Wakil Ketua I DPRD Kalteng Apresiasi Terselenggaranya Gubernur Cup Bola Voli

Hardi/BERITA SAMPIT - Suasana pembukaan Kejuaraan Gubernur Cup Bola Voli Antar Club Tingkat Nasional

PALANGKA RAYA – Wakil Ketua I DPRD Kalimantan Tengah Abdul Razak menyambut baik atas Kejuaraan Gubernur Cup Bola Voli Antar Club Tingkat Nasional Tahun 2023 ini.

Ia berharap melalui kegiatan seperti ini bisa menumbuhkan semangat dalam berolahraga, ini juga menjadi ajang silaturahmi antar sesama club voli yang ada di Kalimantan Tengah.

“Saya atas nama lembaga DPRD Kalteng menyambut baik turnamen yang diadakan seperti ini, semoga ini bisa menumbuhkan semangat dalam berolahraga serta menjadi ajang untuk meningkatkan tali silaturahmi dengan sesama pemain bola voli se-Kalteng,” ucapnya saat menghadiri pembukaan Kejuaraan Gubernur Cup Bola Voli Antar Club Tingkat Nasional Tahun 2023 di GOR Serbaguna, Km 5,5 Palangka Raya, Senin 19 Juni 2023.

BACA JUGA:   Pemda Agar Dapat Tanggap Memberikan Perhatian Kepada Masyarakat Terdampak Banjir

Ia juga berharap, dengan ajang seperti ini, nantinya akan melahirkan club voli yang bagus dan mampu bertanding di tingkat nasional bahkan internasional kedepan.

Ia ingin lahir atlet-atlet berbakat dari club voli yang ada sehingga pada saatnya nanti mampu mengharumkan nama Kalimantan Tengah pada perlombaan atau turnamen voli bergengsi lainya.

Menurut Razak, olahraga voli juga merupakan kegiatan yang positif bagi putra-putri Kalimantan Tengah untuk menyalutkan hobi di bidang olahraga tersebut.

BACA JUGA:   Penguatan Ketahanan Pangan Dapat Memberikan Dampak Positif

“Kami mengucapkan selamat dan sukses bagi pantian penyelanggara dan kami harapakan semua tim voli yang bertanding juga menjunjung tinggi sportifitas. Kalah atau menang dalam sebuah pertandingan hal biasa. Bagi yang juara selamat dan bagi yang kalah jangan cepat putus asa, tetap berlatih sampai meraih prestasi yang dapat dibanggakan daerah atau club masing-masing,” tandasnya. (Hardi)