Jelang Porprov, Cabor Kotim Intens Lakukan Persiapan

IBRAHIM/BERITA SAMPIT- Atlet Drumband Kotim saat latihan di Gedung Olahraga (gor) Habaring Hurung.

SAMPIT – Jelang Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) ke XII Kalimantan Tengah beberapa cabang olahraga (Cabor) Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) intens melakukan persiapan menuju Porprov tersebut.

“Cabor futsal sudah siap mengikuti porprov intens melakukan persiapan dan sudah mendaftar di Panitia,” ujar Ketua AFK Kotim, Muhammad Indra, Senin, 3 Juli 2023.

Lanjut Indra, soal anggaran terkait pelaksanaan Traning Center (TC) kepada seluruh atlet di masing-masing Cabor sudah direalisasi. Saat ini Cabor futsal sendiri tinggal menunggu arahan terkait persiapan selanjutnya.

“Kami tinggal menunggu saja arahan dari tim kontingen porprov Kotim di bawah koordinasi KONI Kotim,” lanjutnya.

Selain itu, Cabor Drum Band Kotim juga menyampaikan hal sama terkait persiapan dan dukungan dana jelang Porprov ke XII di Kabupaten Kotim tersebut.

“Persiapan kita lancar aja, tidak ada kendala dalam persiapan menuju porprov,” ujar Pengurus Drum Band Kotim, Dani.

BACA JUGA:   Merantau ke Sampit Ingin Buka Usaha, Pasutri Ini Malah Jadi Korban Penipuan

Drum Band Kotim sendiri optimis meraih juara di Porprov tersebut, terlepas dari prestasi yang ditunjukan selama ini. Bahkan tahun 2022 Atlet drumband Kotim mewakili Kejurnas tingkat provinsi di Madiun Jawa Timur.

Kini, puluhan atlet tersebut rutin latihan setiap hari untuk kembali mengharumkan Kotim di Porprov nanti, pasalnya Drumband Kotim sudah sering berprestasi di tingkat nasional bahkan pernah juara umum.

Drumband binaan Pemerintah Kabupaten Kotim ini bahkan mendatangkan dua pelatih luar daerah yang sudah berpengalaman di tingkat nasional yang dibantu oleh pelatih lokal untuk memantapkan persiapan baik fisik maupun mental para peserta.

“Kita mendatangkan pelatih dari Bandung, yang sudah berpengalaman ditingkat nasional yang melatih di kejuaraan sebelumnya,” Sekretaris Persatuan Drum Band Indonesia (PDBI) Kotim, Nato.

Begitupun dengan Cabor Tenis Meja sudah melakukan latihan mandiri secara maksimal sebelumnya. Namun saat ini perlengkapan tim belum maksimal karena dana pembelian karet bet belum ada.

BACA JUGA:   Pemkab Kobar Jamin 81.325 Jiwa Penduduk Dalam Program JKN tahun 2024

“Uang TC sudah cair, cuma cukup untuk transportasi dan konsumsi atlet aja, untuk karet blm cukup. Mungkin nanti waktu perlengkapan TIM tanding baru diberi dana buat perlengkapan beli karet dan sebagainya,” tutur Pengurus Cabor Tenis Meja Kotim, Yahya.

Bahkan Bupati Kotim Halikinnor sudah melakukan meninjau langsung pendaftaran Porprov di Kantor Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kotim yang bakal digelar 26 juli mendatang.

Halikinnor menyampaikan. perjalanan persiapan porprov berjalan lancar tanpa adanya kendala apapun, ia pun berharap nantinya pada saat hari pelaksanaan itu semua bisa sesuai dengan apa yang diinginkan.

“Alhamdulillah, persiapan Porprov berjalan lancar. Mudah-mudahan pada saat hari H-nya nanti itu semua bisa berjalan sesuai dengan apa yang kita rencanakan,” tutur Halikinnor saat meninjau pendaftaran pada Minggu, 2 Juni 2024 (kemarin). (Ibra).