Disdik Kotim Dukung Pelaksanaan Lomba Dalam Rangka Hari Anak Nasional

NARDI/BERITA SAMPIT - Para peserta lomba senam TK/RA Playgrup saat foto bersama

SAMPIT – Kepala Dinas Pendidikan Kotawaringin Timur M Irfansyah mendukung kegiatan lomba-lomba tingkat TK/RA dan Playgrup dalam rangka Peringatan Hari Anak Nasional, Rabu 2 Agustus 2023.

“Kegiatan lomba sangat baik untuk anak-anak, berlatih berkreasi, tampil percaya diri dengan riang gembira, semoga dengan acara ini minat bakat mereka bisa terlihat dan terus dikembangkan,” kata Irfansyah dalam sambutannya membuka acara Lomba Senam dan Fashion Show.

Ia menyampaikan Hari Anak Nasional merupakan momentum penting agar mengingat kembali bahwa anak-anak merupakan kunci penting bagi masa depan bangsa.

BACA JUGA:   Istri Bos Dibawa Kabur Karyawan, Terakhir Terlacak di Nur Mentaya

“Jika generasi ini dibentuk dengan sehat, unggul, kaya prestasi, dan cerdas maka masa depan bangsa juga akan begitu,” ungkapnya.

Sehingga sangat penting untuk membentuk generasi cerdas dan produktif, dan untuk menciptakan generasi yang semacam itu, semua harus mampu melindungi mereka dari kemungkinan kejahatan, diskriminasi serta menjamin penemuhan hak-hak anak

“Dan anak-anak sekalian selamat mengikuti lomba dan menampilkan kemampuan terbaik sehingga mendapat hasil yang terbaik pula, semoga anak Indonesia khsusunya Kotim selalu sehat dan ceria,” pungkasnya.

BACA JUGA:   Dilaporkan PT SCC Padahal yang Diklaim Lahan yang Tidak Pernah Diganti Rugi

Sementara itu Ketua Panitia Ros Ermawati menyampaikan setelah kegiatan tersebut juga akan digelar Puncak Gebyar Peringatan Hari Anak Nasional di Taman Kota Sampit pada Minggu 6 Agustus 2023 diikuti sekitar 1205 anak, dengan rangkaian acara lomba mewarna dan Parade Merah Putih.

kegiatan Lomba Senam diikuti 38 tim, dan Fashion Show diikuti 86 peserta, dilaksanakan selama satu hari, di TK Negeri Pembina Jalan A Yani Sampit. (Nardi)