Bunda PAUD Kotim: HAN, Momen untuk Meningkatkan Kepedulian pada Anak

NARDI/BERITASAMPIT - Pelepasan Balon pada Gebyar HAN di Taman Kota Sampit.

SAMPIT – Bunda Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) Kotawaringin Timur (Kotim) Khairiah Halikinnor menghadiri kegiatan Gebyar Hari Anak Nasional (HAN) di Taman Kota Sampit, Minggu 6 Agustus 2023.

Khairiah menyampaikan bahwa Peringatan Hari Anak Nasional merupakan kesempatan bagi semua untuk meningkatkan kepedulian terhadap anak.

“Anak sebagai hadiah dan karunia dari Tuhan yang kita terima dengan penuh sukacita,” ungkap Khairiah.

BACA JUGA:   Galian C Diduga Ilegal di Cempaga, Begini Respon Kapolsek hingga Kapolres

Ia mengatakan adalah tugas dan tanggung jawab kita memastikan anak-anak tersebut mendapat kesempatan tumbuh kembang yang baik, yang bisa memberikan kontribusi yang baik untuk masyarakat, bangsa, dan negara.

Pada peringatan HAN 2023 yang bertema “Anak Terlindungi Indonesia Maju” dirinya mengimbau kepada semua untuk memberikan dan mendedikasikan pelayanan pendidikan yang aman dan nyaman bagi anak-anak.

“Khusunya di Kotim agar menjadi generasi yang sehat, cerdas dan ceria melalui PAUD Holistik Integratif yang merupakan program kerja kita,” ujarnya.

BACA JUGA:   Polisi Cek Sejumlah SPBU di Sampit Guna Antisipasi Kecurangan dan Kelalaian

Acara peringatan HAN di taman Kota juga dihadiri Wakil Bupati Kotim Irawati, Sekda Kotim Fajrurrahman, Kepala Dinas Pendidikan Kotim M Irfansyah, yang diisi dengan Lomba Mewarna untuk tingkat TK/RA Playgrup dari seluruh Kabupaten Kotim serta dilanjutkan dengan acara Parade Merah Putih. (Nardi)