Polres Lamandau Akan Tidak Lanjut Aktivitas Perjudian Dadu Gurak

IST/BERITA SAMPIT : Kapolres Lamandau AKBP Bronto Budiyono

NANGA BULIK – Kapolres Lamandau AKBP Bronto Budiyono melalui Kasat Reskrim, AKP Faisal Firman Gani apresiasi warga yang bersedia memberikan informasi terkait adanya aktivitas perjudian Dadu Gurak.

Pihaknya berjanji akan menindaklanjuti laporan atau informasi (aduan) masyarakat terkait kegiatan perjudian dadu gurak tersebut.

“Kita cukup sering mendapatkan informasi juga melakukan operasi. Tapi setiap kali ke lapangan untuk pengecekan lokasi, selalu kosong. Hanya tersisa pondok dan sisa-sisa aktivitas diduga perjudian,” ucapnya. Senin, 14 Agustus 2023.

BACA JUGA:   Dilaporkan PT SCC Padahal yang Diklaim Lahan yang Tidak Pernah Diganti Rugi

Pihaknya juga menduga lokasi perjudian dengan tempat berpindah sehingga sangat sulit untuk dilacak, rata-rata lokasinya jauh dari pemukiman penduduk alias di tengah perkebunan kelapa sawit.

Ada yang di wilayah Kecamatan Sematu Jaya, kemudian Desa Liku dan terakhir di jalan trans Kalimantan kilometer 31.

“Kami punya yang namanya Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) dengan sasaran operasi ke tempat yang diduga menjadi tempat perjudian maupun penyakit masyarakat. Informasi yang cepat dan akurat dari masyarakat sangat dibutuhkan untuk keberhasilan operasi ini,” jelasnya.

BACA JUGA:   Dua Pelaku Pencurian dengan Modus Pecahkan Kaca Mobil Ditangkap Polisi, Satu Orang Tewas

Pihaknya akan gencar melakukan kegiatan serupa ke tempat yang dinilai mengganggu keamanan dan kenyamanan masyarakat.

“Jika ada gangguan di tengah masyarakat, silakan untuk melapor ke Polres atau Polsek, Kami akan sigap dan siap menindak lanjutinya,” tegasnya. (Andre)