Gerak Cepat Petugas DLH, Bersihkan Sampah usai Pawai Pembangunan

ILHAM/BERITA SAMPIT - Para petugas kebersihan dari DLH saat membersihkan sampah yang berserakan di jalan pasca pawai pembangunan. Sabtu 19 Agustus 2023.

SAMPIT – Dinas Lingkungan Hidup DLH Kotim, langsung menerjunkan puluhan petugas kebersihan usai pawai pembangunan yang digelar Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur, Sabtu 19 Agustus 2023.

Mereka dengan cepat menyisir sampah yang berserakan di lokasi yang menjadi rute iring-iringan peserta pawai dan penonton.

“Pembersihan harus kita lakukan secepat mungkin untuk tetap menjaga kebersihan dan keindahan kota,” kata Kepala Dinas DLH Kotim Machmoer

BACA JUGA:   13 Pengurus Mabigus di Baamang Dikukuhkan

Dijelaskan Ada sekitar 80 orang petugas, 2 Dump Truk dan  2 pengawas, mereka semua bekerja dibelakang pawai mobil terakhir.

“Kalau belum selesai mereka semua akan lembur,” ucapnya.

Sementara koordinator Lapangan Rosi menjelaskan sebagian besar sampah merupakan bahan ringan, sehingga lebih cepat untuk dibersihkan dengan puluhan petugas yang diterjunkan.

“Sebanyak dua Truk Sampah dan tiga motor sampah yang diangkut pasca pawai ini, ya sekitar 10 ton,” tutupnya. (ilm)

BACA JUGA:   Empat Orang Alami Luka Dalam Laka Lantas di Kota Besi