Fairid Naparin Tinjau Penyaluran 500 Bahan Pokok Bagi RTM di Kelurahan Panarung

IST/BERITA SAMPIT - Petugas saat menyalurkan bantuan bahan pokok.

PALANGKA RAYA – Wali Kota Palangka Raya Fairid Naparin meninjau langsung penyaluran 500 bahan pokok bagi Masyarakat Rumah Tangga Miskin (RTM) dan berpenghasilan rendah serta masyarakat umum di Jalan Kecipir kelurahan Panarung kota setempat. Rabu 20 September 2023.

Fairid menyampaikan, pemkot palangka raya akan terus berupaya untuk mengendalikan dan menjaga tingkat inflasi di kota setempat, salah satunya dengan mengadakan kegiatan operasi pasar murah di beberapa titik lokasi yang ada di wilayah kota Palangka raya.

BACA JUGA:   Usai Melantik, Sekda Kalteng Berpesan Tingkatkan Pelayanan Publik

“Operasi pasar hari ini menyediakan sebanyak 500 paket sembako yang terdiri dari 5 kilogram beras, 2 kilogram gula pasir 2 liter minyak goreng yang dapat dibeli dengan harga 10 ribu rupiah per paketyang dari harga semula sebesar Rp.150 ribu per paket, jadi ada subsidi sebesar Rp.50 ribu dari Pemerintah Kota Palangka Raya,” kata Fairid.

BACA JUGA:   Panggung Seni Budaya, Wujud Nyata Pertahankan Kelestarian Budaya Ditengah Masyarakat
IST/BERITA SAMPIT – Wali Kota Palangka Raya saat memberikan sambutan.

Sementara itu Kepala Dinas Perdagangan, Koperasi, UKM dan Perindustrian Kota Palangka Raya melalui Sekretaris Dinas Perdagangan, Hadriansyah mengatakan operasi pasar ini akan terus dilaksanakan baik untuk menghadapi hari besar keagamaan maupun memenuhi kebutuhan pokok masyarakat Rumah Tangga Miskin (RTM).

Turut hadir dalam kegiatan opsar, Lurah Panarung, Kepala Bidang Perdagangan, JFU Bidang Perdagangan serta masyarakat Panarung dan sekitarnya.

(Syauqi)