Seorang Warga Samba Katung Diduga Tenggelam di Sungai Samba

IST/BERITA SAMPIT - Proses mencari korban yang diduga tenggelam di Sungai Samba, Kecamatan Katingan Tengah kabupaten Katingan, Jumat 8 Desember 2023.

KASONGAN – Seorang warga Desa Samba Katung RT02 /RW01 Kecematan Katingan Tengah, kabupaten Katingan diduga tenggelam di Sungai Samba Kamis 7 Desember sekitar pukul 16.00 WIB sore.

Korban bernama H. Irham merupakan pensiunan PNS ini kesahariannya sebagai penangkap ikan di sungai yang berada di Desa Samba Katung.

Kapolres Katingan, melalui Kapolsek Katingan Tengah Iptu Nurhariyanto Hiyadat membenarkan kejadian tersebut, untuk saat ini pihaknya bersama warga dan Camat Katingan Tengah masih melakukan proses pencarian korban.

BACA JUGA:   718 PPPK Dilantik dan Dikukuhkan, Bupati Katingan Berpesan Ciptakan Suasana Kerja yang Kondusif

“Untuk saat ini kami masih melakukan pencarian Korban diduga tenggelam di sungai Katingan,” ungkap Nurhariyanto Hiyadat, saat dihubungi Berita Sampit melalui sambungan telepon.

Proses pencarian yang dilakukan dari sore kemarin hingga hari ini masih belum membuahkan hasil.

“Untuk saat ini hanya di temukan Jukun perahu Alkonnya terdampar di pepohonan pinggir sungai dalam kondisi kosong,” pungkasnya.

BACA JUGA:   Empat Orang Alami Luka Dalam Laka Lantas di Kota Besi

(Bitro)