Relawan GBK Gunung Mas Bagikan Puluhan Paket Makanan Gratis ke Masyarakat 

IST/BERITA SAMPIT - Relawan GBK Gunung Mas saat membagikan makanan gratis ke masyarakat.

KUALA KURUN – Relawan Ganjar Bersama Kalteng (GBK) Kabupaten Gunung Mas melakukan aksi sosial dengan membagikan puluhan paket makanan secara gratis kepada masyarakat sekitar posko wilayah Kecamatan Kurun.

Aksi sosial ini dilakukan sebagai bentuk perhatian para relawan untuk membantu masyarakat yang membutuhkan, sehingga kebutuhan pangan masyarakat dapat terpenuhi.

Ketua Relawan GBK Gunung Mas Kusnadi B. Halijam melalui sekretaris Harton S. Duan menyampaikan, pembagian  makanan gratis ini merupakan bentuk perhatian para relawan untuk masyarakat. Dengan begitu, kebutuhan pangan masyarakat dapat terpenuhi.

BACA JUGA:   Pilkada Serentak 2024, Bupati Gunung Mas Ajak Masyarakat Bijak Memilih

“Kegiatan pagi ini merupakan kegiatan yang ditujukan untuk membantu masyarakat khususnya yang membutuhkan makanan,” ungkapnya, Selasa 19 Desember 2023.

Selain berbagi, pada kesempatan tersebut para relawan GBK Gunung Mas juga mensosialisasikan sosok Ganjar Pranowo kepada masyarakat, dia berharap elektabilitas Ganjar sebagai calon presiden terus meningkat berkat kesempatan yang dilakukan tersebut.

“Kami aka berusaha meyakinkan masyarakat agar memilih bapak Ganjar Pranowo sebagai calon presiden dan Bapak Mahfud MD sebagai wakil presiden pada pemilihan presiden dan wakil presiden tahun 2024,” tuturnya.

BACA JUGA:   Sakariyas Pastikan Siap Kembali Bertarung di Pilkada Katingan

Meskipun ada agenda politik dalam aksi sosial ini, namun tetap mendapat apresiasi positif dari masyarakat sekitar. Kegiatan seperti ini perlu diadakan lebih sering lagi untuk membantu masyarakat yang membutuhkan, terutama pada masa sulit seperti saat ini.

Dimana, hal ini menjadikan momentum bagi para relawan GBK Gunung Mas dan lingkungan sekitar untuk selalu bergerak dalam melakukan kegiatan sosial yang membantu masyarakat.(Ale)