Anak di Bawah Umur Alami Laka Tunggal Hingga Dirujuk ke Rumah Sakit

JIMMY/BERITA SAMPIT - Korban saat dievakuasi oleh relawan ke IGD RSUD dr Murjani Sampit.

SAMPIT – Dua anak perempuan yang masih berumur 16 tahun mengalami kecelakaan tunggal hingga harus dilarikan ke RSUD dr Murjani Sampit karena luka cukup parah.

Keduanya terlibat kecelakaan tunggal setelah sepeda motor jenis skuter metik yang mereka kendarai menabrak sepeda motor yang parkir di badan jalan.

Akibatnya keduanya mengalami luka lecet di sekujur tubuhnya, warga yang mendengar suara kecelakaan lantas geger dan menolong korban.

BACA JUGA:   Dua Spesialis Curanmor di Sampit Dibekuk Polisi

Luka yang mereka alami membuat warga khawatir hingga menelpon ambulan dan relawan untuk segera dirujuk ke rumah sakit agar mendapat perawatan medis.

Kecelakaan itu terjadi di Jalan Muchran Ali, sekitar pukul 20.00 WIB pada Rabu 17 Januari 2024 kemarin.

“Kecelakaannya kemarin malam, keduanya sudah dievakuasi ke rumahs sakit oleh relawan karena luka lecet yang banyak,” kata warga bernama Supi.

BACA JUGA:   Harga Beras, Tomat dan Cabai Rawit di Pasar Sampit Masih Tinggi

Saat ini diketahui kedua korban itu telah dijemput oleh orang tuanya, sementara sepeda motor mereka yang sempat diamankan oleh warga telah diambil oleh orang tua korban.

Keduanya juga diketahui tidak menggunakan helm saat mengendarai sepeda motor, sehingga luka di kepala dialami korban. (Jimmy)