KPU Kobar Lantik Anggota KPPS Pemilu 2024

IST/BERITASAMPIT - Pelantikan anggota KPPS Kobar di Gedung Sport Center Pangeran Ratu Alamsyah.

PANGKALAN BUN – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar) melaksanakan pelantikan dan pengambilan sumpah janji Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) Pemilu Tahun 2024, Kamis 25 Januari 2024.

Untuk di wilayah kecamatan Arut Selatan lokasi pelantikan dipusatkan Gedung Sport Center Pangeran Ratu Alamsayah dan dihadiri oleh Plh. Sekda Juni Gultom mewakili pemerintah kabupaten (Pemkab) Kobar.

Plh. Sekda Juni Gultom menyampaikan, komitmen penuh dari pemerintah daerah dalam mendukung kelancaran dan keberhasilan penyelenggaraan pemungutan suara di Kobar.

BACA JUGA:   Bulan Ramadan, Kapolres Kobar Imbau Personel Tak Kendur Jaga Kamtibmas

Serta menyatakan harapannya bahwa KPU Kobar sebagai penyelenggara pemilu di tingkat kabupaten dapat menjalankan tugas dengan baik, bersikap netral, menjaga integritas, serta mendukung terciptanya pemilu yang damai dan jujur.

Dia juga menyoroti pentingnya menjauhi segala tindakan yang tidak terpuji yang dapat mencederai demokrasi.beda pilihan hal yang biasa,mari kita bersatu untuk mengsukseskan Pemilu 2024.

BACA JUGA:   Kepala KSOP Kelas IV Kumai Hary Suyanto Sebut Belum Ada Lonjakan Penumpang  di Pelabuhan Panglima Utar Kumai

“Ditengah perbedaan pilihan dan kepentingan, mari kita bersama-sama menjadikan Pemilu Tahun 2024 sebagai sarana pemersatu untuk Indonesia yang lebih baik,” kata Juni Gultom.

Ia menekankan bahwa pemilu bukan hanya tentang memilih, tetapi juga tentang menyatukan perbedaan untuk kepentingan bersama.

“Pemilu adalah sarana integrasi bangsa,untuk itu mari kita menyalurkan aspirasi secara langsung, mari kita jaga demokrasi dengan menghargai perbedaan dan tetap satu kesatuan demi kepentingan bangsa,” pungkasnya.(Gusti/Man)