BPOM Bersama Pemkab Gunung Mas Gelar Advokasi Program Prioritas

MUHAMMAD SALEH/BERITA SAMPIT – Suasana saat berlangsungnya kegiatan advokasi program prioritas nasional tahun 2024.

KUALA KURUN – Balai Besar Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) Palangka Raya bekerjasama dengan Pemerintah Kabupaten Gunung Mas, Kalimantan Tengah melakukan kegiatan advokasi program prioritas nasional tahun 2024.

Dalam acara tersebut dibuka secara langsung oleh  wakil Bupati Gunung Mas Efrensia L.P Umbing dengan dihadiri oleh satuan organisasi perangkat daerah, camat, kepala desa, kepala sekolah di wilayah setempat dan para tamu undangan lainnya di aula Bappeda Litbang Kabupaten Gunung Mas, Senin 4 Februari 2024.

“Tujuan penyelenggaraan kegiatan ini, untuk melakukan koordinasi dan sosialisasi dengan lintas sektor untuk menggalang komitmen pemangku kepentingan dalam mengimplementasikan kegiatan desa pangan aman, pasar aman berbasis komunitas dan pangan jajanan anak sekolah secara terpadu,” ungkap Ketua ketua pelaksana Astry Talenta Betharia.

BACA JUGA:   Polres Gunung Mas Terapkan Tes Urine Bagi Personel Tanpa Keterangan dan Anggota Miliki Penyakit Menahun Didata

Melalui kegiatan ini dapat memetakan program kegiatan lintas sektor yang dapat diintegrasikan dengan kegiatan program desa pangan aman, pasar aman berbasis komunitas dan pangan jajanan anak sekolah.

“Dalam hal ini, kami mengharapkan adanya integrasi kegiatan program yang dikerjakan oleh berbagai pihak yang terkait dengan makanan dan gizi untuk mencapai tujuan yang sama, yakni memastikan pangan aman bagi masyarakat,” tuturnya.

BACA JUGA:   Strategi Ketahanan Pangan untuk Meningkatkan Produksi Pertanian di Gunung Mas

Selain itu, melalui kegiatan tersebut dapat dilakukan penyusunan perencanaan dan pelaksanaan kegiatan desa pangan aman, pasar aman berbasis komunitas dan pangan jajanan anak sekolah. Dengan melakukan perencanaan dan pelaksanaan yang baik.

“Kami berharap melalui   kegiatan advokasi lintas sektor ini, dapat memastikan keberhasilan program dan tujuan yang ingin kita capai bersama,” tutupnya. (Ale)